Kapolres Jaktim Minta Ormas Jaga Keamanan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020

Senin, 23 Desember 2019 - 02:08 WIB
Kapolres Jaktim Minta Ormas Jaga Keamanan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020
Kapolres Jaktim Minta Ormas Jaga Keamanan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020
A A A
JAKARTA - Kapolres Jakarta Timur AKBP Arie Ardian Rishadi menyatakan kesiapan dalam mengamankan perayaan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 di Jakarta Timur. Pihaknya pun telah melakukan koordinasi dengan tokoh masyarakat ormas se-Jakarta Timur.

AKBP Arie mengatakan, selain itu pihaknya mencegah ormas-ormas di Jakarta Timur untuk melakukan sweeping pada malam Natal dan Tahun Baru. "Jelas engga boleh dong, pak Kapolda sudah beri statment dan kita sudah beri imbauan-imbauan termasuk sudah melakukan silahturahmi," kata AKBP Arie di Pulogadung, Jakarta Timur, Minggu (22/12/2019).

Dia menambahkan, upaya itu dilakukan sebagai bentuk komunikasi dalam rangka memberikan keamanan dan kenyamanan bagi umat kristiani di hari Natal. "Komunikasi ini supaya masyarakat semua ikut menjaga keamanan ketertiban dalam rangka natal dan tahun baru," ujarnya.

Terakhir AKBP Arie meminta kepada seluruh ormas agar tetap menghormati keberagaman dan menjaga keamanan jelang penghujung tahun 2019 dengan tidak melakukan hal yang membuat gaduh. "Selama ada pelanggaran hukum kita akan tindak sesuai dengan ketentuan yang berlaku," ucapnya.
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7824 seconds (0.1#10.140)