Siagakan 596 Pompa Air, Banjir di 19 Titik Jalan Jakarta Mulai Surut

Selasa, 17 Desember 2019 - 18:47 WIB
Siagakan 596 Pompa Air,...
Siagakan 596 Pompa Air, Banjir di 19 Titik Jalan Jakarta Mulai Surut
A A A
JAKARTA - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta telah menyiagakan 596 unit pompa air. Penyediaan pompa air itu guna menangani banjir di 165 lokasi yang ada di Jakarta akibat hujan deras.

"Pompa telah disiapkan Dinas SDA sebanyak 122 unit pompa mobile dan 474 unit pompa stasioner," kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana DKI Jakarta (BPBD) Subejo kepada wartawan, Selasa (17/12/2019).

Banjir disebabkan hujan deras yang mengguyur Ibu Kota selam kurang lebih dua jam. Kondisi tersebut membuat Dinas SDA DKI Jakarta bertindak cepat dalam mengatasi genangan air.

"Dinas SDA melalui Satgas SDA Kecamatan telah melakukan penanganan genangan di lokasi dengan penyedotan menggunakan pompa serta pembersihan tali-tali air dibantu PPSU Kelurahan," tuturnya.

Subejo melanjutkan, saat ini kondisi di 19 ruas jalan di Jakarta mulai surut dan dapat dilalui kendaraan secara normal.

"Pusat Data dan Informasi Kebencanaan memberikan peringatan dini cuaca Jabodetabek kepada masyarakat melalui media sosial seperti Twitter, Facebook, dan pemberitahuan Kepada Camat dan Lurah melalui group whatsapp Kebencanaan Pusdatin BPBD DKI Jakarta," pungkasnya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0263 seconds (0.1#10.140)