Kapolri Idham Azis Rotasi 4 Pejabat Polda Metro Jaya
A
A
A
JAKARTA - Kapolri Jenderal Idham Azis melakukan rotasi terhadap empat pejabat utama di Polda Metro Jaya. Empat pejabat yang dirotasi itu berdasarkan SK Kapolri dengan nomor ST/3020/XI/KEP./2019, tanggal 8 November 2019.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Yusri Yunus mengatakan, rotasi itu merupakan hal biasa dalam lingkungan Polri. Pasalnya, dirinya merupakan salah satu pejabat Polda Metro Jaya yang terkena dirotasi.
"Semoga dengan serah terima ini, termasuk saya sebagai Kabid Humas (PMJ), saya mohon dukungan dari semuanya agar bisa sama-sama berbuat baik," ujarnya pada wartawan, Kamis (21/11/2019).
Upacara serah terima jabatan itu dipimpin langsung oleh Kapolda Metro Jaya, Irjen Gatot Eddy Pramono. Adapun empat pejabat yang diserahterikakan jabatannya adalah:
1. Kabid Humas Polda Metro Jaya diserahkan terimakan dari Kombes Pol Raden Prabowo Argo Yuwono ke Kombes Yusri Yunus, yang sebelumnya menjabat sebagai Kabid Humas Polda Jawa Barat. Sedangkan Kombes Argo kini dimutasikan sebagai Karo Penmas Div Humas Polri.
2. Kabidkeu Polda Metro Jaya diserah terimakan dari Kombes Eryek Kusmawadi ke Kombes R. Bambang Riky Sidonarto, yang sebelumnya menjabat sebagai Kabidkeu Polda Jawa Tengah. Sedangkan Kombes Eryek Kusmawadi dimutasikan sebagai Anjak Madya Bidang Keuangan Puskeu Polri dalam rangka Dik Sespimpti.
3. Kapolres Metro Jakarta Timur diserah terimakan dari Kombes Ady Wibowo ke AKBP Arie Ardian Rishadi, yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolresta Bandara Soetta. Sedangkan Kombes Ady Wibowo dimutasikan sebagai Analis Kebijakan Madya Bidang Regident Korlantas Polri dalam rangka Dik Sespimti.
4. Kapolresta Bandara Soetta diserah terimakan dari AKBP Arie Ardian Rishadi ke AKBP Adi Ferdian Saputra, yang sebelumnya menjabat sebagai Kabag Binkar Biro SDM Polda Metro Jaya. Sedangkan AKBP Arie Ardian Rishadi dimutasikan sebagai Kapolres Metro Jakarta Timur.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Yusri Yunus mengatakan, rotasi itu merupakan hal biasa dalam lingkungan Polri. Pasalnya, dirinya merupakan salah satu pejabat Polda Metro Jaya yang terkena dirotasi.
"Semoga dengan serah terima ini, termasuk saya sebagai Kabid Humas (PMJ), saya mohon dukungan dari semuanya agar bisa sama-sama berbuat baik," ujarnya pada wartawan, Kamis (21/11/2019).
Upacara serah terima jabatan itu dipimpin langsung oleh Kapolda Metro Jaya, Irjen Gatot Eddy Pramono. Adapun empat pejabat yang diserahterikakan jabatannya adalah:
1. Kabid Humas Polda Metro Jaya diserahkan terimakan dari Kombes Pol Raden Prabowo Argo Yuwono ke Kombes Yusri Yunus, yang sebelumnya menjabat sebagai Kabid Humas Polda Jawa Barat. Sedangkan Kombes Argo kini dimutasikan sebagai Karo Penmas Div Humas Polri.
2. Kabidkeu Polda Metro Jaya diserah terimakan dari Kombes Eryek Kusmawadi ke Kombes R. Bambang Riky Sidonarto, yang sebelumnya menjabat sebagai Kabidkeu Polda Jawa Tengah. Sedangkan Kombes Eryek Kusmawadi dimutasikan sebagai Anjak Madya Bidang Keuangan Puskeu Polri dalam rangka Dik Sespimpti.
3. Kapolres Metro Jakarta Timur diserah terimakan dari Kombes Ady Wibowo ke AKBP Arie Ardian Rishadi, yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolresta Bandara Soetta. Sedangkan Kombes Ady Wibowo dimutasikan sebagai Analis Kebijakan Madya Bidang Regident Korlantas Polri dalam rangka Dik Sespimti.
4. Kapolresta Bandara Soetta diserah terimakan dari AKBP Arie Ardian Rishadi ke AKBP Adi Ferdian Saputra, yang sebelumnya menjabat sebagai Kabag Binkar Biro SDM Polda Metro Jaya. Sedangkan AKBP Arie Ardian Rishadi dimutasikan sebagai Kapolres Metro Jakarta Timur.
(mhd)