Tanpa Pengawalan, Begini Kedekatan Jokowi Bersama Emak-emak di Patung Kuda

Minggu, 20 Oktober 2019 - 16:18 WIB
Tanpa Pengawalan, Begini...
Tanpa Pengawalan, Begini Kedekatan Jokowi Bersama Emak-emak di Patung Kuda
A A A
JAKARTA - Para pendukung Jokowi saat ini sedang bersiap menunggu pesta rakyat yang akan digelar di kawasan Monumen Nasional (Monas). Sejumlah emak-emak pun tiba-tiba digegerkan dengan kehadiran sosok Jokowi.

Diarak menggunakan rebana, Jokowi dengan bebas jalan tanpa dikawal Paspampres menuju ke Bundaran Patung Kuda. Tapi Jokowi yang berjalan santai menuju Patung Kuda itu bukan Presiden yang sedang dilantik di Gedung MPR, melainkan sosok Jokowi tiruan bernama Jaja.

Jaja pun kontan menjadi incaran para warga yang hendak berswafoto bersama. Apalagi sosoknya telah viral di media sosial sebagai 'Kembaran' Jokowi sejak 2014 lalu.

Memiliki nama lengkap Miharja Ardiwinata, dia merupakan relawan Seknas Jokowi dari Sepatan, Kabupaten Tangerang. Pria yang akrab disapa Bang Jaja itu mengaku berangkat dari Tangerang sejak pukul 10.00 WIB.

"Saya dan rekan-rekan berangkat jam 10 dari sana (Kabupaten Tangerang)," kata Bang Jaja di Patung Kuda, Minggu (20/10/2019).

Jaja yang bekerja sebagai sopir Kapolsek Sepatan itu memiliki harapan baru kepada pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin. Ia berharap agar Indonesia menjadi negara yang aman, damai dan sejahtera.

"Saya berharap pak Jokowi dan pak Ma'ruf Amin dapat amanah dengan baik agar Indonesia lebih aman dan makmur," tutupnya.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9864 seconds (0.1#10.140)