IAD Resmikan Lima Titik MCK di DKI Jakarta

Selasa, 16 Juli 2019 - 08:19 WIB
IAD Resmikan Lima Titik...
IAD Resmikan Lima Titik MCK di DKI Jakarta
A A A
JAKARTA - Ketua Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD), Ros Ellyana Prasetyo, meresmikan lima titik mandi cuci kakus (MCK) di DKI Jakarta, kemarin. Kegiatan itu diikuti juga oleh Ketua IAD DKI Jakarta, Tini Warih Sadono, beserta jajaran.

Ros mengatakan, kelima titik tersebut adalah wilayah Kedoya (Jakarta Barat), Bungur (Jakarta Pusat), Manggarai (Jakarta Selatan), Cipinang (Jakarta Timur), dan Sungai Bambu (Jakarta Utara).

”Pembangunan/perbaikan MCK ini merupakan salah satu program bakti sosial dalam rangka ulang tahun Ikatan Adhyaksa Dharmakarini ke-19 yang dilaksanakan oleh Ikatan Adhyaksa Dharmakarini DKI Jakarta bekerja sama dengan Dinas dan Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Pusat dengan didukung oleh PT. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk dan telah melakukan pembangunan/perbaikan MCK di 12 lokasi yang terdiri dari 95 pintu MCK yang tersebar di 5 wilayah DKI Jakarta," ujar Ros kepada wartawan kemarin.

Menurut dia, pembangunan/perbaikan MCK tersebut merupakan salah satu kegiatan dalam rangka menunjang Program Indonesia Bersih serta salah satu wujud nyata kepedulian Kejaksaan dan Ikatan Adhyaksa Dharmakarini terhadap masyarakat. Diharapkan, fasilitas umum berupa MCK yang telah terbangun/direhab itu dapat dirasakan manfaatnya oleh seluruh masyarakat.

Selain itu, dalam rangka memperingati HUT ke-19 IAD, juga diadakan kegiatan sosialisasi untuk mengurangi penggunaan sampah plastik. Termasuk, juga diadakan kegiatan sosial seperti operasi katarak, sunatan masal, nikah masal, dan operasi hernia. "Kegiatan ini dilakukan sebagai agenda wajib Ikatan Adhyaksa Dharmakarini," imbuhnya.

Kegiatan peresmian pembangunan dan perbaikan MCK di lima DKI Jakarta itu dilakukan secara serentak dengan “titik pusat” di Jalan Pesing Koneng RT12– RW-02, Kecamatan Kedoya, Jakarta Barat. ”Selain kegiatan peresmian MCK, jajaran IAD Pusat dan IAD Wilayah DKI Jakarta juga melakukan penanaman pohon (penghijauan dan biopori)," ucap Ros.

Pada kegiatan tersebut, hadir juga Kajati DKI Jakarta, Warih Sadono; dan Kajari Jakarta Barat, Bayu Adhi Nugroho Arianto.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8318 seconds (0.1#10.140)