Tinggalkan Jalan Medan Merdeka Barat, Massa Aksi Bubarkan Diri dengan Tertib

Kamis, 27 Juni 2019 - 17:44 WIB
Tinggalkan Jalan Medan...
Tinggalkan Jalan Medan Merdeka Barat, Massa Aksi Bubarkan Diri dengan Tertib
A A A
JAKARTA - Massa yang melakukan aksi unjuk rasa damai terkait putusan sidang Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Pilpres 2019 di sekitaran gedung Mahkamah Konstitusi (MK), Jalan Medan Merdeka Barat, sudah mulai meninggalkan titik aksi dengan tertib.

Saat sedang berjalan meningalkan titik aksi, orator aksi melalui pengeras suara mengajak massa aksi untuk menyambangi kantor Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) dalam rangka pengaduan terkait korban kemanusiaan peristiwa di Bawaslu (22/5) lalu.

"Besok massa aksi siap datang ke Komnas HAM setelah Jumatan, kita buat pengaduan atas kekerasan kemarin," ujar orator lewat pengeras suara, Kamis (27/6/2019) petang.

Selanjutnya, sebagian massa aksi terpantau kembali berkumpul di depan patung Arjuna Wiwaha (Patung Kuda) Jakarta Pusat. Orator menyampaikan pesan bagi massa aksi untuk pulang bersama - sama, agar tidak terjadi hal yang tak diinginkan.

"Pulang sama-sama dengan tertib, agar tidak ada yang hilang," pungkasnya.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1687 seconds (0.1#10.140)