Kampanye Akbar Paslon 01, Peserta Jaga Kebersihan SUGBK

Sabtu, 13 April 2019 - 12:20 WIB
Kampanye Akbar Paslon...
Kampanye Akbar Paslon 01, Peserta Jaga Kebersihan SUGBK
A A A
JAKARTA - Paslon nomor urut 01, Joko Widodo-Ma'aruf Amin menggelar kampanye akbar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Tanah Abang, Jakarta Pusat. Saat ini puluhan ribu peserta sudah berada di kawasan SUGBK.

Adapun acara inti kampanye akbar itu berlangsung pada Sabtu (13/4/2019) siang nanti, pukul 14.00 WIB. Namun saat ini peserta sudah membanjiri kawasan SUGBK. Bahkan di pintu 10, peserta masih terlihat mengantre hendak memasuki SUGBK.

Tampak peserta kampanye tetap tertib, khususnya dalam hal menjaga kebersihan, termasuk kebersihan toilet. Terdapat 300 toilet portable yang disiapkan panitia di kawasan SUGBK bagi para peserta. Sejumlah peserta pun ada yang membawa kantong sampah sendiri agar tak membuang sampah sembarangan. (Baca juga: Start dari Monas, Karnaval Paslon 01 Akan Diikuti Ratusan Ribu Orang)

Selain itu, sejumlah relawan, seperti Tim Semut Gercep (Gerak Cepat) Putih turut menjaga kebersihan di kawasan SUGBK. Mereka menyediakan kantong-kantong plastik besar di sejumlah titik, seperti di tiap pintu masuk untuk membuat peserta tak membuang sampah sembarangan.

Selain menjaga kebersihan, peserta juga tampak turut menjaga keamanan dan kondisi SUGBK. Puluhan ribu massa tertib mengantre giliran masuk ke dalam stadion, mereka masuk setelah petugas membuka pintu.

Ketua Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf, Erick Thohir mengatakan, panitia sudah melakukan tindakana antisipasi manakala peserta mengular hingga keluar kompleks SUGBK. Salah satunya dengan menyiapkan panggung di luar SUGBK untuk menghibur pendukung.

"Panggung di luar GBK akan dilengkapi layar sehingga yang masih di luar juga bisa tetap tidak ketinggalan suasana acara yang sedang berlangsung di dalam stadion," katanya pada wartawan, Sabtu (13/4/2019).

Terkait sampah, dia pun menghimbau agar masyarakat membuang sampah pada tempatnya atau membawa sendiri kantong sampah untuk dirinya dan komunitasnya, menjaga kebersihan toilet, baik yang ada di SUGBK maupun toilet portable yang tersebar di sekitar SUGBK.

Acara akan dimulai dengan rangkaian karnaval yang melibatkan ratusan ribu massa relawan, simpatisan partai, serta massa buruh. Karnaval akan dimulai dari Bundaran HI hingga memasuki kompleks SUGBK.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1399 seconds (0.1#10.140)