Ini Salam Perpisahan dari Mayjen TNI Joni ke Prajurit Kodam Jaya

Kamis, 31 Januari 2019 - 18:06 WIB
Ini Salam Perpisahan...
Ini Salam Perpisahan dari Mayjen TNI Joni ke Prajurit Kodam Jaya
A A A
JAKARTA - Kodam Jaya menggelar apel bersama dalam rangka serah terima jabatan Pangdam Jaya dari Mayjen TNI Joni Supriyanto kepada Mayjen TNI Eko Margiyono. Apel digelar di lapangan apel Kodam Jaya, Jakarta Timur.

Dalam kesempatan tersebut, Joni menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh peserta apel yakni para prajurit dan PNS Kodam Jaya yang telah membantu tugasnya selama menjabat Pangdam Jaya.

"Momen akhir tugas saya selaku Pangdam Jaya setelah sertijab dari saya kepada Mayjen TNI Eko Margiyono. Saya berdiri disini pada 2 Maret 2018 di lapangan apel ini. Sekitar 10 bulan lamanya saya menjadi Panglima Damjaya. Saya bangga menjadi prajurit Kodam Jaya dan bersyukur tugas yang dibebankan kepada saya diselelaikan dengan baik," ujar Joni di Makodam Jaya, Kamis (31/1/2019).

Joni yang kini menjabat sebagai Kepala Staf Umum TNI, yakin Eko dapat menjalankan jabatan barunya dengan penuh profesionalitas dan amanah. Sebab, Eko merupakan orang lama di wilayah Kodam Jaya.( Baca: Tradisi Pedang Pora Sambut Kedatangan Pangdam Jaya Baru )

"Beliau, Asops Kepala Staf Kodam Jaya (2012-2014) beliau lebih mengetahui. Selamat bertugas kepada Mayjen TNI Eko Margiyono. Saya berharap tugas dapat dilaksanakan dengan baik. Saya mohon maaf apabila ada kekurangan. Saya mohon diri bertugas menjadi Kepala Staf Umum TNI," tuturnya.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0616 seconds (0.1#10.140)