Sandiaga Pulang, Giliran Prabowo Melayat ke Rumah Duka Eka Tjipta

Minggu, 27 Januari 2019 - 18:21 WIB
Sandiaga Pulang, Giliran...
Sandiaga Pulang, Giliran Prabowo Melayat ke Rumah Duka Eka Tjipta
A A A
JAKARTA - Hanya berselang berapa lama setelah Sandiaga Uno pulang, giliran capres nomor urut o2, Prabowo Subianto, yang mendatangi Rumah Duka Sentosa, RSPAD Gatot Subroto, Senen, Jakarta Pusat, untuk menyampaikan rasa belasungkawa dan duka cita atas meninggalnya Eka Tjipta Widjaja.

Berdasarkan pantauan SINDOnews, Prabowo Subianto datang ke Rumah Duka Sentosa, RSPAD Gatot Subroto, sekitar pukul 17.40 WIB. Dia mengenakan kemeja lengan panjang warna putih dan celana panjang warna gelap dengan peci hitam di kepala. (Baca juga: Eka Tjipta Widjaja, Pendiri Sinar Mas Meninggal Dunia)

Prabowo Subianto datang dengan diiringi anggota patwal yang biasa mengawalnya saat bepergiaan. Saat baru tiba di rumah duka, Prabowo pun disambut oleh pihak perwakilan keluarga dan langsung menuju ke dalam rumah duka. (Baca juga: Disambut Hujan Ringan, Sandiaga Uno Melayat ke Rumah Duka Eka Tjipta)

Saat datang, Prabowo tak menyapa awak media karena langsung menuju ke rumah duka untuk menyampaikan rasa belasungkawa dan duka cita kepada keluarga almarhum Eka Tjipta. Saat ini, Prabowo pun tengah menemui pihak keluarga almarhum. (Baca juga: Sosok Eka Tjipta di Mata Wantimpres: Pekerja Keras dan Luar Biasa)

Hingga kini, kerabat dan kenalan almarhum masih terus berdatangan ke rumah duka untuk mengucapkan belasungkawanya pada keluarga yang ditinggalkan tersebut. Apalagi, pada pukul 19.00 WIB nanti, keluarga mempersilahkan tokoh dan kerabat almarhum ataupun secara umum apabila memang hendak memberikan tali kasih. Tali kasih bakal disalurkan untuk korban bencana alam.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0886 seconds (0.1#10.140)