Bripka Matheus Dipastikan Bunuh Diri dengan Senjata Api Miliknya
A
A
A
JAKARTA - Almarhum Bripka Matheus dipastikan tewas karena bunuh diri di Depok, Jawa Barat. Dia bunuh diri dengan menggunakan senjata apinya sendiri.
"Sudah dipastikan meninggal karena bunuh diri," ujar Kepala Bidang Balisitik dan Metalurgi Forensik Puslabfor Polri, Kombes Ulung Kanjaya saat dikonfirmasi wartawan, Sabtu (5/1/2019).
Menurutnya, itu dipastikan dari hasil uji tembak, yang mana hasilnya menunjukkan kalau luka tembak di kepala Matheus berasal dari senpi Matheus sendiri. "Bunuh diri atau tidak bunuh diri bisa dibuktikan dengan pemeriksaan Gun Shot Residue (GSR). Hasilnya berasal dari pistol itu, pistol itu dia yang pegang," tuturnya. (Baca: Sebelum Tewas Bripka Matheus Kirim Pesan ke Rekannya Sesama Polisi).
Namun, tambahnya, terkait apa penyebab Matheus bunuh diri, dia mengatakan yang lebih mengetahui adalah penyidik yang menangani kasus. Tapi diduga Matheus mengalami frustasi.
"Kemungkinan dari masalah latar belakang frustrasi, tapi ya jelas tanya ke reserse (penyidik). Kalau dari pemeriksaan Gun Shot Residue kemungkinan besarnya karena bunuh diri. Kalau bukan dia bunuh diri tak didapat Gun Shot Residuenya," pungkasnya.
"Sudah dipastikan meninggal karena bunuh diri," ujar Kepala Bidang Balisitik dan Metalurgi Forensik Puslabfor Polri, Kombes Ulung Kanjaya saat dikonfirmasi wartawan, Sabtu (5/1/2019).
Menurutnya, itu dipastikan dari hasil uji tembak, yang mana hasilnya menunjukkan kalau luka tembak di kepala Matheus berasal dari senpi Matheus sendiri. "Bunuh diri atau tidak bunuh diri bisa dibuktikan dengan pemeriksaan Gun Shot Residue (GSR). Hasilnya berasal dari pistol itu, pistol itu dia yang pegang," tuturnya. (Baca: Sebelum Tewas Bripka Matheus Kirim Pesan ke Rekannya Sesama Polisi).
Namun, tambahnya, terkait apa penyebab Matheus bunuh diri, dia mengatakan yang lebih mengetahui adalah penyidik yang menangani kasus. Tapi diduga Matheus mengalami frustasi.
"Kemungkinan dari masalah latar belakang frustrasi, tapi ya jelas tanya ke reserse (penyidik). Kalau dari pemeriksaan Gun Shot Residue kemungkinan besarnya karena bunuh diri. Kalau bukan dia bunuh diri tak didapat Gun Shot Residuenya," pungkasnya.
(nag)