Perampok Bersenjata Tembak Mobil Sriwijaya Airlines di Tangerang
A
A
A
TANGERANG - Perampok bersenjata api di Kota Tangerang, semakin beringas. Tidak hanya mengancam korbannya, pelaku juga nekat menembak para korban yang melakukan perlawanan.
Seperti yang terjadi di depan Hotel Ibis yang mengarah ke Jakarta, Kecamatan Benda, pada Jumat 16 November 2018 lalu. Pelaku menembak mobil korban sebanyak dua kali dengan senjata api rakitan.
Kapolrestro Tangerang Kota Kombes Pol Harry Kurniawan mengatakan, korban perampokan ialah Arman sopir yang bekerja di Sriwijaya Airlines.
Saat kejadian, korban sedang berhenti di bahu jalan untuk mencari uang elektronik, dan mobilnya tiba-tiba dipepet.
"Kemudian, satu orang pelaku turun dari motor dan menghampiri Arman. Dia meminta telepon genggam milik korban. Karena panik dan curiga, korban langsung tancap gas mobil," kata Harry kepada SINDOnews di Polrestro Tangerang Kota, Minggu (18/11/2018).
Setelah 10 meter di depan, seorang pelaku lainnya mengeluarkan pistol dan menembak dua kali ke arah mobil korban. Tembakan pelaku, mengenai belakang mobil korban. "Tim gabungan polres dan Polsek Benda tengah melakukan cek lokasi dan pemeriksaan saksi. Ada tiga saksi. Sopir dan dari pihak korban. Korban sudah melapor ke Polsek Benda," ucapnya.
Seperti yang terjadi di depan Hotel Ibis yang mengarah ke Jakarta, Kecamatan Benda, pada Jumat 16 November 2018 lalu. Pelaku menembak mobil korban sebanyak dua kali dengan senjata api rakitan.
Kapolrestro Tangerang Kota Kombes Pol Harry Kurniawan mengatakan, korban perampokan ialah Arman sopir yang bekerja di Sriwijaya Airlines.
Saat kejadian, korban sedang berhenti di bahu jalan untuk mencari uang elektronik, dan mobilnya tiba-tiba dipepet.
"Kemudian, satu orang pelaku turun dari motor dan menghampiri Arman. Dia meminta telepon genggam milik korban. Karena panik dan curiga, korban langsung tancap gas mobil," kata Harry kepada SINDOnews di Polrestro Tangerang Kota, Minggu (18/11/2018).
Setelah 10 meter di depan, seorang pelaku lainnya mengeluarkan pistol dan menembak dua kali ke arah mobil korban. Tembakan pelaku, mengenai belakang mobil korban. "Tim gabungan polres dan Polsek Benda tengah melakukan cek lokasi dan pemeriksaan saksi. Ada tiga saksi. Sopir dan dari pihak korban. Korban sudah melapor ke Polsek Benda," ucapnya.
(whb)