Diguyur Hujan Deras, Jalan Tiu di Cipayung Longsor

Minggu, 11 November 2018 - 20:24 WIB
Diguyur Hujan Deras, Jalan Tiu di Cipayung Longsor
Diguyur Hujan Deras, Jalan Tiu di Cipayung Longsor
A A A
JAKARTA - Hujan deras yang mengguyur kawasan Jakarta Timur membuat kekuatan tanah di Jalan Tiu RT 003/04 Kelurahan Setu Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur menjadi labil. Akibatnya, Jalan Tiu Cipayung tergerus longsor dan hanya bisa dilalui kendaraan roda dua.

Kasi Pengendali Kebakaran dan Penyelamatan Sudin Damkar Jakarta Timur membenarkan kejadian tersebut. "Ya betul ada tanah longsor," kata Gatot saat dihubungi SINDOnews, Minggu (11/11/2018) malam.

Gatot menambahkan, saat ini anggota masih di lokasi melakukan pengecekan. Sejauh ini belum informasi mengenai korban.

"Info dari anggota tidak ada korban jiwa tapi jalan tidak bisa dilintasi mobil. Ada sekitar 10 sampai 15 meter jalan yang alami longsor," lanjutnya.

Gatot berpesan agar masyarakat lebih mewaspadai bencana yang hadir saat musim penghujan seperti banjir, longsor, bangunan atau pohon yang roboh karena angin kencang.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7401 seconds (0.1#10.140)