Calo Mahasiswa Kedokteran UIN Dibekuk, Tipu Korban Rp300 Juta

Jum'at, 08 Juni 2018 - 23:31 WIB
Calo Mahasiswa Kedokteran...
Calo Mahasiswa Kedokteran UIN Dibekuk, Tipu Korban Rp300 Juta
A A A
TANGERANG SELATAN - Seorang residivis kasus penipuan dibekuk tim Satreskrim Polres Tangerang Selatan (Tangsel) saat berada di rumah istri sirinya. Pelaku diketahui bernama Syafullah alias Arif.

Dalam menjalankan aksinya, Arif mengaku sebagai pegawai UIN Syarif Hidayatullah, Ciputat. Kasat Reskrim Polres Tangerang Selatan AKP Alexander Yurikho mengatakan, korban penipuan Arif adalah Hj Rosa Fitri dan Ibu Tine. Keduanya ditipu pelaku masing-masing sebesar Rp150 juta.

"Peristiwa terjadi pada 15 Mei 2018 di Rumah Makan Ayam Bakar Situ Gintung, Ciputat Timur," kata Alex kepada wartawan, di Polres Tangsel, Jumat (8/6/2018).

Aksi penipuan ini berawal saat korban dihubungi oleh temannya dengan menginformasikan bahwa ada jalur khusus masuk ke Fakultas Kedokteran UIN Ciputat bagi anak korban.

"Selanjutnya, korban Hj Rosa dan ibu Tine menghubungi dan bertemu dengan tersangka. Setelah itu, menyerahkan masing-masing Rp150 juta ke tersangka untuk diserahkan ke dekan," jelasnya.

Setelah uang diterima, kedua korban mendatangi Dekan Fakultas Kedokteran UIN Ciputat. Namun, kata yang bersangkutan Arif bukan pegawai UIN.

"Akhirnya korban melapor ke Polres Tangsel. Berdasarkan keterangan korban dan saksi-saksi, tim melakukan penyelidikan dan penyidikan, hingga ke Kabupaten Bogor," sebut Alex.

Tim kemudian bergerak dan melakukan penangkapan terhadap tersangka pada Jumat tadi. Selanjutnya pelaku dibawa ke Polres Tangsel untuk diproses.

"Tersangka merupakan residivis yang pernah dijatuhi hukuman satu tahun penjara dan bebas November 2017, karena melakukan kejahatan dengan modusnya yang sama di 2016," bebernya.

Saat ditangkap, tersangka sedang ada di rumah istri keduanya yang dinikahi secara sirih. Pengakuan tersangka, uang tersebut digunakan untuk biaya pernikahan.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1034 seconds (0.1#10.140)