Bocah Meninggal di Monas Akibat Terinjak dan Terdorong Massa

Rabu, 02 Mei 2018 - 09:55 WIB
Bocah Meninggal di Monas...
Bocah Meninggal di Monas Akibat Terinjak dan Terdorong Massa
A A A
JAKARTA - Salah satu perwakilan Lembaga Musyawarah Kelurahan Pademangan yang mendampingi keluarga korban, Robi Andriana, membeberkan kronologi meninggalkan dua bocah gara-gara pembagian sembako di acara Untukmu Indonesia, di Monas, Sabtu 28 April 2018 lalu.

Robi mengatakan kedua bocah bernama Mahesa Bin Junaedi (12) dan Rizki Saputra (10), meninggal akibat terinjak-injak dan terdorong, lantaran banyaknya massa saat acara pembagian sembako itu.

Untuk Mahesa, kata Robi, dia datang ke Monas bersama kedua temannya. Robi pun menyebut jika Mahesa tewas terinjak massa di lokasi. ( Baca Juga: Baca: Polisi Sebut Tidak Ada Korban Tewas Sembako Gratis di Monas
"Rizki itu kedorong dari belakang, sudah berdiri kedorong lagi dari depan. Sempat minta tolong ke beberapa orang tapi tidak dikasih pertolongan. Selang berapa lama dia haus minta tolong lalu ada polisi lewat bawa motor, nah baru dibawa ke petugas medis dan dibawa ke RS Tarakan," tandasnya.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1461 seconds (0.1#10.140)