Gelar Razia, Petugas Gabungan Sita Ribuan Botol Miras di Pasar Kemis

Jum'at, 27 April 2018 - 08:55 WIB
Gelar Razia, Petugas Gabungan Sita Ribuan Botol Miras di Pasar Kemis
Gelar Razia, Petugas Gabungan Sita Ribuan Botol Miras di Pasar Kemis
A A A
TANGERANG - Petugas gabungan dari Polres Tangerang dan TNI melakukan razia di Pasar Kemis yang menyasar sejumlah toko-toko minuman, Tangerang. Hasilnya polisi menyita 2.145 botol miras dengan kadar alkohol tinggi.

Kapolresta Tangerang Kombes Pol Sabilul Alif mengatakan, razia dibantu TNI dengan menerjunkan 60 personel. Kegiatan ini dalam rangka mencegah peredaran miras oplosan sekaligus memastikan kenyamanan bagi masyarakat menjelang bulan Ramadan.

Dalam razia, petugas mengamankan 2.145 botol minuman dengan kadar alkohol tinggi. “Setelah diperiksa maka kadar alkohol rata-rata melebihi 30 persen, ini perlu izin dari instansi terkait,” kata Sabilul, Kamis 26 April 2018.

Menurut dia, minuman keras berbagai merek yang disita bisa membahayakan pengonsumsi apalagi dioplos dengan bahan-bahan lain. Selain itu, mengonsumsi miras juga memicu seseorang untuk melakukan kejahatan. “Akibat mengkonsumsi minuman keras maka ada potensi untuk melakukan tindak pidana,” ujar dia.

Sementara itu, Kasat Narkoba Polresta Tangerang Kompol Tosriadi Jamal mengatakan, sasaran utama penertiban pedagang minuman keras oplosan.

“Penertiban dilakukan dengan cara humanis tanpa kekerasan, bila ada yang tertangkap menjual minuman keras oplosan langsung diproses,” tutur Tosriadi.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7740 seconds (0.1#10.140)
pixels