Bantuan MNC Peduli Untuk Rumah Belajar Koja Disambut Antusias

Jum'at, 19 Januari 2018 - 18:46 WIB
Bantuan MNC Peduli Untuk...
Bantuan MNC Peduli Untuk Rumah Belajar Koja Disambut Antusias
A A A
JAKARTA - MNC Peduli kembali memberikan buku-buku Bahasa Inggris secara gratis bagi anak-anak putus sekolah di Rumah Belajar (Rumbel) Koja, Jakarta Utara.

Rumah Belajar Koja merupakan tempat belajar untuk anak-anak putus sekolah usia 8-15 tahun yang dikelola oleh para relawan. Di rumah belajar ini, selain diajarkan pendidikan formal paket A (Ujian kesetaraan SD) dan paket B (ujian kesetaraan SMP), anak-anak juga diajarkan berbagai macam keterampilan agar mereka mendapat bekal untuk terjun di masyarakat nantinya.

Kordinator Rumah Belajar Jakarta Utara Zainal menyambut positif keterlibatan MNC Group terhadap anak-anak putus sekolah di wilayah Jakarta Utara. "Jadi pemberian dari MNC Group ini bisa memberikan manfaat bagi anak-anak,” ujar Zainal, Kamis 18 Januari 2018.

Pembagian buku-buku itu, lanjutnya, dapat mendorong literasi anak-anak supaya pengetahuan mereka meningkat. "Untuk buku-buku bahasa Inggris dari MNC Group juga bisa menjadi rujukan kami untuk proses pembelajaran," tutur Zainal.

Selain itu, ada pelatihan mengembangkan website yang sudah dilakukan MNC Peduli kepada anak-anak. Zainal juga menambahkan, 60 anak putus sekolah di Rumbel Koja ini sangat antusias mendapatkan bantuan buku-buku dari MNC Group.

"Kami berharap ke depan, agar MNC Group terus melakukan kegiatan seperti ini dan diperluas lagi,” katanya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0816 seconds (0.1#10.140)