BNN: Konsumsi Sabu Cair Bisa Terus Haus hingga Kematian

Jum'at, 22 Desember 2017 - 22:10 WIB
BNN: Konsumsi Sabu Cair...
BNN: Konsumsi Sabu Cair Bisa Terus Haus hingga Kematian
A A A
JAKARTA - Badan Narkotika Nasional (BNN) menyatakan konsumsi sabu cair sangat membahayakan bagi nyawa pengguna barang haram tersebut. Pasalnya, pembuat sabu cair tidak menentukan besaran dosis sabu yang dioplos ke air mineral.

Ahli Kimia Farmasi BNN, Kombes Pol Mufti Djusnir mengatakan,
sabu cair sangat berbahaya sekali bila sanpai dikonsumsi seseorang. Apalagi, sabu cair bisa membuat peminumnya terus haus hingga terus menerus ingin mengonsumsinya.

Bahkan, apabila terus dikonsumsi dengan dosis yang tidak diketahui, efek yang bakal dialami pada penggunanya bisa berujung pada kematian."Para pelaku, seolah-olah tidak peduli dengan nasib yang mengonsumsinya itu. Pembuat sabu cair tidak menentukan dosis sabu yang mereka campurkan ke dalam air mineral yang mereka oplos," kata Mufti kepada wartawan Kamis (21/12/2017).

Menurutnya, sabu cair itu bisa dikonsumsi dengan cara diminum dan disuntikkan. Namun, sejauh ini dalam kasus tersebut, belum ditemukan adanya yang memakai sabu cair itu dengan cara disuntikan.

Selain dua cara itu, sabu cair bisa pula digunakan dengan cara injeksi. Hanya saja, risiko yang dialami pun bakal lebih besar lagi dan sejauh ini pihaknya belum menemukan penggunaan narkoba seperti itu.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0980 seconds (0.1#10.140)