Natal dan Tahun Baru, Polisi Bersama TNI Dirikan 93 Pos Keamanan

Rabu, 20 Desember 2017 - 13:14 WIB
Natal dan Tahun Baru,...
Natal dan Tahun Baru, Polisi Bersama TNI Dirikan 93 Pos Keamanan
A A A
JAKARTA - Polda Metro Jaya dan TNI membuka pos-pos keamanan menjelang Natal dan Tahun Baru 2018. Adapun pos itu terdiri dari pos pengamanan dan pelayanan.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, ada 93 pos pengamanan dan 22 pos pelayanan dibuat agar keamanan tetap kondusif di wilayah hukum Polda Metro Jaya. Adapun pos itu, dibangun bekerja sama dengan TNI guna pengamanan Natal dan Tahun Baru 2018.

"Jadi akan dilaksanakan gelar pasukan tanggal 21 di lapangan lantas, semuanya yang terlibat Operasi Lilin Jaya 2017 akan dilibatkan. Pelaksanaan Lilin Jaya itu nanti kita menyiapkan 93 pos pam dan 22 pos pelayanan di seluruh Jakarta," ujarnya di Mapolda Metro Jaya, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Selatan, Rabu (20/12/2017).

Menurut Argo, pos pengamanan akan diutamakan di sejumlah pusat keramaian, seperti pertokoan, tempat wisata, dan tempat ibadah. "Pelayanan kalau ada masyarakat yang meminta bantuan atau menanyakan sesuatu," tuturnya.

Argo menambahkan, Kapolda Metro Jaya Irjen Idham Azis telah menegaskan agar ormas-ormas tidak melakukan sweeping. "Jangan sampai ada sweeping, hanya kita yang berhak lakukan itu. Lalu kita juga berharap jangan sampai ada teroris yang kita jaga di situ," katanya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9418 seconds (0.1#10.140)