Polisi Periksa Rekaman CCTV di Kasus Kecelakaan Setnov

Selasa, 21 November 2017 - 19:05 WIB
Polisi Periksa Rekaman CCTV di Kasus Kecelakaan Setnov
Polisi Periksa Rekaman CCTV di Kasus Kecelakaan Setnov
A A A
JAKARTA - Polisi tengah memeriksa rekaman CCTV terkait kecelakaan yang menimpa Ketua DPR Setya Novanto di Kebayoran Lama, Jakarta Selatan beberapa waktu lalu. Pasalnya, polisi masih merangkai kronologis kecelakaan tersebut.

Kapolda Metro Jaya Irjen Idham Azis mengatakan, polisi sudah mengirim surat ke KPK agar bisa memeriksa Setnov terkait kecelakaan tersebut sebagai saksi.

Sejauh ini, polisi masih merangkai kronologis kecelakaan yang dialami Setnov. "(Pemeriksaan) CCTV sudah dilakukan sama Dirlantas, saat ini sedang dianalisis," ujarnya pada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Selasa (21/11/2017).

Terkait kecepatan mobil yang ditumpangi Setnov sebelum menabrak tiang listrik, kata dia, mobil Fortuner itu melaju di kecepatan 50 KM/jam, saat menabrak pohon kecepatannya dikisaran 21 KM/jam, hingga akhirnya menabrak tiang listrik.

"Nanti lebih jelasnya, kita pakai saksi ahli di bidang transportasi untuk mengungkap itu, kita sabar saja," katanya. (Baca: Ingin Periksa Setya Novanto, Polda Metro Surati KPK )
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7490 seconds (0.1#10.140)