Gerobak Perindo Bikin Omzet Pedagang Soto Tembus Rp60 Juta per Bulan

Rabu, 13 September 2017 - 10:15 WIB
Gerobak Perindo Bikin Omzet Pedagang Soto Tembus Rp60 Juta per Bulan
Gerobak Perindo Bikin Omzet Pedagang Soto Tembus Rp60 Juta per Bulan
A A A
JAKARTA - Tergabung dalam UMKM binaan Partai Perindo, Heri Supriana berhasil meraih omzet mencapai Rp60 juta setiap bulan dari berjualan aneka soto. Hal itu berkat gerobak gratis yang didapatkannya dari Partai Perindo.

“Gerobaknya bagus, simpel dan rapi. Jadinya lebih bisa menarik minat pembeli. Pendapatan dari dagangan saya pun meningkat,” tutur pria yang akan genap berusia 38 tahun pada 8 Oktober 2017 itu.

Heri berdagang sejak dirinya berusia 15 tahun. Biasanya dia berdagang soto daging, soto kaki sapi dan soto urat mulai pukul 06.00 pagi hingga pukul 17.00 WIB. Dibanderol Rp25.000 per porsi, dia meraup pendapatan sekitar Rp2 juta per hari. “Kalau lagi ramai sekali, pukul 03.00 sore sudah habis,” terangnya.

Sejak mendapatkan Gerobak Perindo, lanjut Heri, gerobak lamanya diberikan kepada kerabat agar bisa merintis usaha seperti dirinya. Dengan begitu, program Gerobak Perindo telah melahirkan wirausahawan baru.

“Saya sangat berterima kasih atas pemberian gerobak ini. Semoga Pak Hary Tanoe sehat selalu dan sukses, juga semakin dekat dengan masyarakat bawah. Semoga Partai Perindo semakin berkembang,” harap Heri.

Gerobak Perindo merupakan salah satu program unggulan Partai Perindo untuk membangun kesejahteraan masyarakat. Selain gerobak gratis, UMKM diberikan pelatihan dan pendampingan hingga usahanya berkembang dan maju.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7919 seconds (0.1#10.140)