Puncak Arus Mudik, Ratusan Ribu Kendaraan Melintas di Tol Jakarta Cikampek

Jum'at, 23 Juni 2017 - 12:57 WIB
Puncak Arus Mudik, Ratusan Ribu Kendaraan Melintas di Tol Jakarta Cikampek
Puncak Arus Mudik, Ratusan Ribu Kendaraan Melintas di Tol Jakarta Cikampek
A A A
BEKASI - Sejak semalam, ratusan ribu kendaraan yang melintas di jalan tol Jakarta-Cikampek benar-benar membludak. Untuk mengatasi kemacetan parah tersebut, PT Jasa Marga memberlakukan contra flow.

Humas Jasa Marga cabang Jakarta-Cikampek, Handoyono menambahkan sejak Kamis (22/6/2017) malam, volume kendaraan roda empat yang melintasi ruas tol setempat mengalami peningkatan.

“Ada kenaikan volume kendaraan mencapai 9.000 unit,” katanya kepada wartawan, Jumat (23/6/2017)

Menurut Handoyono, jumlah kendaraan yang melintas tersebut tercatat hanya sampai dengan shift II, sedangkan shift III sampai saat ini masih berlangsung hingga pukul 06.00 WIB.
“Bila ditotal ada sekitar 69.000 kendaraan yang telah melewati gerbang tol Cikarang Utama sejak Kamis (22/6/2017),” jelasnya.

Berdasarkan informasi dari Senkom Jasamarga Jakarta-Cikampek, kepadatan disebabkan meningkatnya volume kendaraan. Ribuan kendaraan dari Tol Dalam Kota maupun Tol JORR masuk ke dalam Tol Jakarta-Cikampek.

Akibatnya, ekor kepadatan sudah mencapai Semanggi (Tol Dalam Kota), Pasar Rebo (Tol JORR), dan Cawang (Tol Jakarta-Cikampek), ujung kepadatan berada di KM 57, selepas itu lancar baik ke arah Bandung mapun Cipali.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9230 seconds (0.1#10.140)
pixels