Pura-pura Bertamu, Rampok Aniaya Ibu Rumah Tangga di Jatiasih
A
A
A
BEKASI - Perampokan sadis terjadi di Jalan Koja II Nomor 89, Kampung Kebantenan, RT 1 RW 12, Kelurahan Jatiasih, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, Jumat (5/5/2017).
Dalam menjalankan aksinya, pelaku menganiaya Siti Mariam (50) ibu rumah tangga. Akibatnya, korban mengalami luka sobek di bagian kepala sebelah belakang.
Korban juga menderita luka memar di bagian bibir. Alhasil korban harus dilarikan ke Rumah Sakit Kartika Husada Jatiasih untuk menjalani perawatan intensif.
”Korban kehilangan kalung emas seberat 15 gram,” ujar Kepala Sub Bagian Humas Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Erna Ruswing, Jumat (5/5/2017).
Erna mengungkapkan berdasarkan keterangan dua orang saksi, untuk sementara pelakunya berjumlah satu orang. Untuk memastikan jumlah pelaku, petugas masih menunggu keterangan dari korban yang masih dalam penanganan tim dokter.
Erna menjelaskan berdasarkan keterangan saksi, sekitar pukul 17.00 WIB, ada seorang pria mendatangi rumah korban dengan cara bertamu.
Saat itu korban berada di luar rumah. Warga yang melihat kedatangan seorang yang dikira sebagai tamu itu langsung memberitahu korban,
Tanpa perasaan curiga, korban menghampiri tamu tersebut lalu mempersilakan masuk ke rumahnya. Saat berada di dalam, kata dia, kemungkinan pelaku langsung beraksi.
Selang satu jam kemudian, kata dia, warga menemukan korban sudah terkapar tidak sadarkan diri berlumuran darah di dalam rumahnya. Tanpa menunggu lama, warga langsung membawa korban ke kelinik Sayang Bunda Jatirasa.
Namun klinik tersebut merujuknya ke Rumah Sakit Kartika Husada Jatiasih karena mengalami luka sobek di bagian kepala sebelah belakang dan memar di bibir. ”Korban luka akibat dibeturkan dilantai rumah korban,” katanya.
Untuk mengumpulkan informasi mengenai peristiwa ini, polisi langsung melakukan pemeriksaan di tempat kejadian. Kasus ini ditangani oleh Polsek Jatiasih dan Polres Metro Bekasi Kota.”Kasus ini masih dalam pendalaman kami, secepatnya pelakunya kami tangkap,” tukasnya.
Dalam menjalankan aksinya, pelaku menganiaya Siti Mariam (50) ibu rumah tangga. Akibatnya, korban mengalami luka sobek di bagian kepala sebelah belakang.
Korban juga menderita luka memar di bagian bibir. Alhasil korban harus dilarikan ke Rumah Sakit Kartika Husada Jatiasih untuk menjalani perawatan intensif.
”Korban kehilangan kalung emas seberat 15 gram,” ujar Kepala Sub Bagian Humas Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Erna Ruswing, Jumat (5/5/2017).
Erna mengungkapkan berdasarkan keterangan dua orang saksi, untuk sementara pelakunya berjumlah satu orang. Untuk memastikan jumlah pelaku, petugas masih menunggu keterangan dari korban yang masih dalam penanganan tim dokter.
Erna menjelaskan berdasarkan keterangan saksi, sekitar pukul 17.00 WIB, ada seorang pria mendatangi rumah korban dengan cara bertamu.
Saat itu korban berada di luar rumah. Warga yang melihat kedatangan seorang yang dikira sebagai tamu itu langsung memberitahu korban,
Tanpa perasaan curiga, korban menghampiri tamu tersebut lalu mempersilakan masuk ke rumahnya. Saat berada di dalam, kata dia, kemungkinan pelaku langsung beraksi.
Selang satu jam kemudian, kata dia, warga menemukan korban sudah terkapar tidak sadarkan diri berlumuran darah di dalam rumahnya. Tanpa menunggu lama, warga langsung membawa korban ke kelinik Sayang Bunda Jatirasa.
Namun klinik tersebut merujuknya ke Rumah Sakit Kartika Husada Jatiasih karena mengalami luka sobek di bagian kepala sebelah belakang dan memar di bibir. ”Korban luka akibat dibeturkan dilantai rumah korban,” katanya.
Untuk mengumpulkan informasi mengenai peristiwa ini, polisi langsung melakukan pemeriksaan di tempat kejadian. Kasus ini ditangani oleh Polsek Jatiasih dan Polres Metro Bekasi Kota.”Kasus ini masih dalam pendalaman kami, secepatnya pelakunya kami tangkap,” tukasnya.
(dam)