Ini Alasan Al-Azhar Undang Sandiaga Uno Jadi Pembicara

Rabu, 26 April 2017 - 18:26 WIB
Ini Alasan Al-Azhar...
Ini Alasan Al-Azhar Undang Sandiaga Uno Jadi Pembicara
A A A
TANGERANG SELATAN - Staf pengajar dan siswa-siswi SMA Al-Azhar BSD terpincut dengan program One Kecamatan One Centre of Entrepreneurship (OK-OCE) yang diusung pasangan Anies Rasyid Baswedan-Sandiaga Salahuddin Uno dalam Pilgub DKI Jakarta. Maka itu, Al-Azhar mengundang Sandiaga sebagai pembicara Stadium General di sekolah tersebut.

"Siswa Al-Azhar ini kan rata-rata kalangan menengah ke atas, jadi banyak yang bercita-cita menjadi wirausahawan. Salah satu yang kami bekali adalah tentang teori-teori dan praktisi yang bisa memotivasi mereka untuk memahami entrepreneurship, termasuk tokoh yang kami undang ini, Pak Sandiaga, beliau punya konsep bagusnya, OK OCE itu," kata Kepala Sekolah Al-Azhar Noor Khoiruddin di lokasi, Rabu (26/4/2017).

Sementara itu, Sandiaga Uno dalam kuliah umumnya di hadapan ratusan siswa-siswi SMA Al-Azhar membeberkan beberapa kiat dan cara untuk memulai kewirausahaan. Di antaranya adalah meningkatkan prestasi di sekolah, menguasai soft skills, perluas jaringan dan wawasan, update pengetahuan digital, pelajari skill media online, dan terakhir jangan pernah takut dengan kegagalan.

"Kita harus menciptakan lapangan kerja sebanyak-banyaknya. Maka nya, dalam program OK OCE, kami menggandeng beberapa pihak agar tamatan sekolah itu langsung dapat magang, sehingga bisa berkembang, tujuannya untuk mengasah potensi entrepreneur mereka," jelas Cawagub DKI Jakarta ini.

Dalam program OK OCE dijelaskan tentang bagaimana cara mencetak wirausahawan baru yang ditujukan untuk memihak kepada pengusaha kelas bawah, UMKM, dan pengusaha baru.

Adapun fokus dari program tersebut menyasar pada lima hal, pertama pemberian modal dan pendampingan usaha. Kedua, pelatihan oleh pengusaha sukses, yaitu pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) melalui pendampingan. Ketiga, garansi inovasi bekerja sama dengan swasta. Keempat, lulusan SMK langsung dapat kerja, dan Kelima, kredit khusus untuk ibu-ibu.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8385 seconds (0.1#10.140)