BNN Gerebek Rumah Produksi Sabu di Depok

Selasa, 11 April 2017 - 14:45 WIB
BNN Gerebek Rumah Produksi Sabu di Depok
BNN Gerebek Rumah Produksi Sabu di Depok
A A A
DEPOK - Badan Narkotika Nasional (BNN) menggerebek rumah di Jalan Bumi Ismaya RT 03 RW 08, Cinere, Depok pada Senin, 10 April 2017 malam tadi. Di rumah milik Bakwanih itu diduga sebagai lokasi pembuatan sabu.

Berdasarkan pantauan rumah bercat dinding hijau lumut dan berpagar hitam tampak petugas BNN yang wara-wiri masuk ke rumah. Terlihat pula beberapa petugas yang membawa boks untuk memeriksa barang yang masih tertinggal di dalam rumah.

Ketua RT 03 RW Syaiful Fauzan mengungkapkan, saat penggerebkan BNN mengamankan empat orang yakni, Hidayatullah (Dayat), Edi Suherman, Ade Saputra, dan Samsul Bahri dari Aceh. "Pas saya lihat mereka sudah diborgol. Kejadiannya pukul 19.00 WIB malam tadi. Ada peralatan seperti bong, kotak ada lampu pijar, timbangan digital," kata Syaiful, Selasa (11/4/2017).

Saat pengembangan diketahui ada jerigen berisi cairan sebanyak 5 jerigen. Informasinya, penggerebekan dilakukan di dua titik yakni RW di Kelurahan Cinere dan Kelurahan Bedahan.

Syaiful mengaku, mengenal salah satu tersangka yakni Dayat yang merupakan anak dari Bakwanih. "Dayat adalah sosok pendiam. Sering bertemu kalau mau salat Jumat. Dia driver taksi online, masih bujang dan tinggal di rumah orangtuanya, yang saya tahu sudah 10 tahun tinggal di sini, " ujarnya.

Sementara itu petugas keamanan kompleks Bumi Ismaya, Ahmadi mengaku sering mengobrol dengan Dayat. "Sering ngobrol tapi dia enggak pernah nawarin sabu ke saya. Makanya saya kaget pas dengar dia bikin sabu dan nyimpan bahannya di rumah orangtuanya," katanya.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6856 seconds (0.1#10.140)