Hendak Tawuran, Lima Pelajar Bersenjata Tajam Diamankan

Jum'at, 03 Maret 2017 - 17:29 WIB
Hendak Tawuran, Lima Pelajar Bersenjata Tajam Diamankan
Hendak Tawuran, Lima Pelajar Bersenjata Tajam Diamankan
A A A
BEKASI - Polsek Bekasi Timur mengamankan lima pelajar yang hendak melakukan tawuran di perempatan Bulak Kapal, Jalan Raya Ir. Juanda, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi. Dari tangan pelajar diamankan berbagai senjata tajam yang akan digunakan untuk tawuran.

Kelima pelajar yang diamankan itu diantaranya, AM (16), KA (15), CA (15), RA (15), dan DA (15). Kelimanya langsung digelandang ke Mapolsek Bekasi Timur.

"Mereka membawa celurit, gergaji es, arit dan gir bekas sepeda motor," kata Kasubbag Humas Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Erna Ruswing, Jumat (3/3/2017).

Menurut dia, mereka akan beraksi menggelar tawuran dengan pelajar lainya di sekitar Bulak Kapal. Wilayah tersebut menjadi tempat favorit untuk tawuran pelajar selama ini.

Resah dengan hal itu, kata dia, warga melaporkan kepada petugas akan ada aski tawuran pelajar yang menenteng senjata tajam sambil mencari pelajar lainnya. Beberkal informasi tersebut, petugas lalu datang ke lokasi.

Setibanya di sana, para pelajar panik dan berhamburan melarikan diri dari kejaran petugas. Dari puluhan siswa, polisi berhasil mengamankan lima pelajar yang kedapatan membawa senjata tajam.

Hingga saat ini, para pelajar masih mendekam di sel tahanan Polsek Bekasi Timur untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya. Pelajar itu dijerat UU Darurat No. 12 tahun 1951 tentang kepemilikan senjata tanpa dokumen resmi dengan hukuman penjara di atas lima tahun.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6547 seconds (0.1#10.140)
pixels