Tawuran Berdarah di Pasar Rebo, Polisi: Itu Pelajar dari Luar

Jum'at, 24 Februari 2017 - 20:27 WIB
Tawuran Berdarah di...
Tawuran Berdarah di Pasar Rebo, Polisi: Itu Pelajar dari Luar
A A A
JAKARTA - Tawuran berdarah antar-pelajar di Fly Over Pasar Rebo ternyata dilakukan oleh para siswa yang berasal dari Jakarta Selatan. Bentrokan yang menewaskan satu orang itu diduga melibatkan pelajar dari SMK Adi Luhur dan STM Bunda Kandung.

Kapolsek Ciracas Kompol Tuti Aini menyayangkan, kelakuan para pelajar yang berasal dari wilayah luar Jakarta Timur itu. Pasalnya, mereka menjadikan kawasan Fly Over Pasar Rebo, Ciracas menjadi arena tawuran.

"Itu orang dari luar dari sekolah luar. Jakarta Selatan bukan dari Ciracas. Mereka nyari-nyari tempat ya," kata Tuti saat dihubungi awak media di Jakarta, Jumat (24/2/2017).

Tuti menegaskan, sebelumnya di kawasan tersebut tidak pernah mengalami kejadian berdarah seperti itu. "Tidak pernah kejadian itu di sini. Itu biasanya anak-anak kalau mau tawuran kelihatan tinggal kita uber sama pokdar sama tentara sama kita udah pada kabur. Baru sekali itu mereka datang itu ke sini," ujar Tuti.

Menurut Tuti, para pelajar itu datang ke lokasi dengan cara diam-diam sehingga lolos dari pantauan para petugas. "Pada ngumpet-ngumpet di samping bawah itu enggak kelihatan kan jadinya mereka itu," ujar Tuti.

Untuk saat ini, lanjut Tuti, pihaknya terus menyelidiki dan mendalami penyebab tawuran itu. Mengingat ada satu nyawa yang harus hilang dari kejadian berdarah tersebut.

"Masih lidik kerja sama dengan sekolahannya. Kemudian kita koordinasi dulu," kata Tuti.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0856 seconds (0.1#10.140)