Permukiman Sekitar Sungai Ciliwung Terendam Banjir

Kamis, 16 Februari 2017 - 09:25 WIB
Permukiman Sekitar Sungai Ciliwung Terendam Banjir
Permukiman Sekitar Sungai Ciliwung Terendam Banjir
A A A
JAKARTA - Sejumlah kawasan di Jakarta, khususnya permukiman di kawasan sungai Ciliwung terendam banjir. Di Jakarta Selatan, banjir menggenangi kawasan Rawajati Timur hingga ke fly over Kalibata City.

Sejumlah rumah penduduk di pinggiran sungai Ciliwung tampak terendam air setinggi sekitar 40 cm. Air tampak masuk ke rumah-rumah penduduk.

Di Jalan Jatinegara Barat, tepat dari arah Otista menuju Matraman, air pun tampak menggenangi jalanan setinggi sekitar 30 cm. Akibat genangan air yang tinggi, arus lalu lintas di jalan tersebut tersedat.

Kawasan Bukit Duri Utara pun tak luput dari genangan banjir. Ketinggian air sekitar 30-40 Cm dan masuk ke rumah-rumah warga.

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Selatan mengerahkan personelnya untuk membantu warga memindahkan barang-barang berharga dan menyelamatkan warga yang terjebak banjir.
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4127 seconds (0.1#10.140)