Ahok Diam Usai Diperiksa, Ini Kata Ruhut Sitompul
A
A
A
JAKARTA - Usai menjalani pemeriksaan selama hampir sembilan jam tersangka kasus dugaan penistaan agama Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) lebih banyak diam dan mengerutkan dahi. Ini berbeda ketika Ahok datang ke Bareskrim Polri tadi pagi sebelum pemeriksaan.
Juru bicara Ahok-Djarot, Ruhut Sitompul menjelaskan, Ahok mengalami kelelahan sehingga tidak mengeluarkan pernyataan usai diperiksa."Pak Ahok tadi cukup lelah makanya hanya bisa senyum, say hello dengan sahabat pers," kata Ruhut di Mabes Polri, Selasa (22/11/2016).
Ruhut menambahkan, besok Ahok akan kembali melakukan kampanye. Meski hari ini Ahok telah menjalani pemeriksaan pertamanya sebagai tersangka kasus dugaan penistaan agama.
"Kita patuh pada hukum. Beliau (Ahok) sangat kooperatif. Kita tunggu saja. Besok, Pak Ahok akan melaksanakan tugas kampanyenya lagi sudah ditunggu oleh ribuan orang yang akan datang ke Rumah Lembang. Mereka juga ingin tahu hasil (pemeriksaan) malam ini. Kami akan kembali blusukan," tuturnya.
Juru bicara Ahok-Djarot, Ruhut Sitompul menjelaskan, Ahok mengalami kelelahan sehingga tidak mengeluarkan pernyataan usai diperiksa."Pak Ahok tadi cukup lelah makanya hanya bisa senyum, say hello dengan sahabat pers," kata Ruhut di Mabes Polri, Selasa (22/11/2016).
Ruhut menambahkan, besok Ahok akan kembali melakukan kampanye. Meski hari ini Ahok telah menjalani pemeriksaan pertamanya sebagai tersangka kasus dugaan penistaan agama.
"Kita patuh pada hukum. Beliau (Ahok) sangat kooperatif. Kita tunggu saja. Besok, Pak Ahok akan melaksanakan tugas kampanyenya lagi sudah ditunggu oleh ribuan orang yang akan datang ke Rumah Lembang. Mereka juga ingin tahu hasil (pemeriksaan) malam ini. Kami akan kembali blusukan," tuturnya.
(whb)