Polda Metro Jaya Tangkap Empat Kader HMI

Selasa, 08 November 2016 - 06:26 WIB
Polda Metro Jaya Tangkap...
Polda Metro Jaya Tangkap Empat Kader HMI
A A A
JAKARTA - Polda Metro Jaya mengamankan sejumlah kader Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) lantaran diduga terlibat dalam aksi kerusuhan saat aksi damai bela Islam pada Jumat 4 November 2016 di Istana Negara, Jakarta Pusat. Tidak hanya itu, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PB HMI Ami Jaya juga ikut diamankan sekitar pukul 23.00 WIB di kantor PB HMI.

"Benar ada penangkapan, Bapak Sekjen, kader Jakarta Pusat Utara dua (orang), Jakarta Raya satu (orang)," kata Wakil Bendahara Umum (Wabendum PB HMI) Muhammad Nur Fikri kepada SINDOnews, Selasa (8/11/2016).

Kata Fikri, salah seorang kader HMI juga ada yang diamankan di rumah legislator DPD RI. "Satu kader Unas ditangkap di rumah anggota DPD," ujarnya.

Sebelumnya, polisi juga menangkap Ismail Ibrahim yang diduga terlibat dalam kerusuhan di dalam aksi 4 November 2016. Ismail ditangkap di Pejaten Barat, Jakarta Selatan pada Senin 7 November 2016 malam.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.9347 seconds (0.1#10.140)