Mobil Terbalik Usai Tabrak Pembatas Busway di Depan Gedung DPR

Minggu, 30 Oktober 2016 - 05:02 WIB
Mobil Terbalik Usai...
Mobil Terbalik Usai Tabrak Pembatas Busway di Depan Gedung DPR
A A A
JAKARTA - Sebuah kecelakaan tunggal terjadi di depan Gedung DPR/MPR Jalan Jenderal Gatot Subroto, Jakarta, Sabtu 29 Oktober 2016. Dalam kecelakaan itu tampak mobil Avanza dengan warna putih terbalik di jalur bus Transjakarta (busway).

Berdasarkan data yang dikutip dari Traffic Management Center (TMC) Polda Metro Jaya, Minggu (30/10/2016), mobil dengan posisi ban di atas itu mengalami kerusak di bagian depan dan atasnya. Pasalnya, berdasarkan gambar yang diunggah oleh akun Twitter @jonathannend, mobil sebelum terbalik tampak menabrak pembatas jalan.

"Kecelakaan di depan Gd MPR arah Slipi sepertinya mobil menabrak pembatas busway sampai terbalik," tulis @jonathanend.

Kecelakaan itu juga sudah ditangani pihak yang berwajib untuk dievakuasi. hal tersebut sesuai dengan cuitan @suluhpandu.

"Kecelakaan Kendaraan terbalik di dpn @DPR_RI Jl. Gatot Subroto & msh penanganan Polri," cuitnya di TMC Polda Metro Jaya.

Sedangkan pada dini hari tadi, kecelakaan tunggal terjadi di Jalan S Suparman, Jakarta Barat. Kejadian itu sekitar pukul 02.06 WIB.

"Kecelakaan kendaraan menabrak pembatas di depan BCA Jalan S Parman Jakbar dan masih penanganan Polri," tulis akun @rendi_prawira.

Berdasarkan foto yang diunggah ke TMC Polda Metro Jaya, mobil berwarna putih ini tampak rusak di bagian depannya lantaran menambrak pembatas jalan. Belum diketahui, apakah ada korban jiwa dalam kecelakaan tunggal tersebut.

SINDOnews masih mencoba menghubungi pihak kepolisian untuk mengonfirmasi hal tersebut. Namun, hingga kini masih belum bisa diketahui.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5783 seconds (0.1#10.140)