Berdalih Pengusaha Taksi Online, Romi Gelapkan Belasan Mobil
A
A
A
JAKARTA - Mengaku sebagai pengusaha taksi online, Romi menggelapkan belasan mobil kenalannya. Pelaku biasa beraksi di kawasan Jakarta dan Bekasi.
Hardi, salah satu korban mengungkapkan awalnya ia berkenalan dengan Romi lantaran pria yang mengaku sebagai pengusaha rental ini sering bertandang ke toko telepon seluler miliknya di Mall Cempaka Mas, Cempaka Putih, Jakarta Pusat.
"Karena sering datang akhirnya jadi kenal. Kemudian orangnya cerita kalau sedang jalankan bisnis taksi Uber. Akhirnya saya percayakan mobil saya ke dia (Romi) untuk dijalankan," ujar Hardi kepada wartawan, Selasa (23/8/2016).
Memasuki bulan ke dua, lanjutnya, pelaku sudah tidak dapat dihubungi sehingga pihaknya langsung melaporkan kejadian tersebut ke Polres Metro Jakarta Pusat. "Tapi pas bulan pertama orangnya masih sempat bayar," jelasnya.
Sementara itu, Wakasat Reskrim Polres Jakarta Pusat Kompol Johanes Kindangen mengatakan, pasca mendapat laporan pihaknya langsung melakukan proses penyelidikan. Romi pun diketahui berada di wilayah Bekasi, Jawa Barat.
"Saat didatangi ke sana (Bekasi) ternyata pelaku sudah ditangkap oleh petugas Polres Bekasi dengan kasus yang sama. Modusnya habis dapat mobil pelaku justru menjual mobil korban ke pihak lain," terangnya.
Johanes menambahkan, pihaknya berhasil mengendus keberadaan sebagian kendaraan milik korban yang digelapkan pelaku. Sehingga sejumlah mobil minibus merk Avanza, Xenia, Innova, Mobilio, dan Ford berhasil diamankan petugas dan saat ini sedang dalam proses untuk dikembalikan kepada pemiliknya.
Hardi, salah satu korban mengungkapkan awalnya ia berkenalan dengan Romi lantaran pria yang mengaku sebagai pengusaha rental ini sering bertandang ke toko telepon seluler miliknya di Mall Cempaka Mas, Cempaka Putih, Jakarta Pusat.
"Karena sering datang akhirnya jadi kenal. Kemudian orangnya cerita kalau sedang jalankan bisnis taksi Uber. Akhirnya saya percayakan mobil saya ke dia (Romi) untuk dijalankan," ujar Hardi kepada wartawan, Selasa (23/8/2016).
Memasuki bulan ke dua, lanjutnya, pelaku sudah tidak dapat dihubungi sehingga pihaknya langsung melaporkan kejadian tersebut ke Polres Metro Jakarta Pusat. "Tapi pas bulan pertama orangnya masih sempat bayar," jelasnya.
Sementara itu, Wakasat Reskrim Polres Jakarta Pusat Kompol Johanes Kindangen mengatakan, pasca mendapat laporan pihaknya langsung melakukan proses penyelidikan. Romi pun diketahui berada di wilayah Bekasi, Jawa Barat.
"Saat didatangi ke sana (Bekasi) ternyata pelaku sudah ditangkap oleh petugas Polres Bekasi dengan kasus yang sama. Modusnya habis dapat mobil pelaku justru menjual mobil korban ke pihak lain," terangnya.
Johanes menambahkan, pihaknya berhasil mengendus keberadaan sebagian kendaraan milik korban yang digelapkan pelaku. Sehingga sejumlah mobil minibus merk Avanza, Xenia, Innova, Mobilio, dan Ford berhasil diamankan petugas dan saat ini sedang dalam proses untuk dikembalikan kepada pemiliknya.
(ysw)