Dishubtrans Uji Coba Buka U-turn Pasar Blok B Tanah Abang

Minggu, 29 Mei 2016 - 14:38 WIB
Dishubtrans Uji Coba...
Dishubtrans Uji Coba Buka U-turn Pasar Blok B Tanah Abang
A A A
JAKARTA - Dinas Perhubungan dan Transportasi (Dishubtrans) DKI Jakarta melakukan uji coba pembukaan akses U-turn atau putar balik di depan Pasar Blok B Tanah Abang. Pembukan U-turn tersebut untuk mengurai kemecatan di Pasar Tanah Abang.

Uji coba akan dilakukan selama satu pekan, akses U-turn akan dibuka dari pagi hingga pukul 12.00 WIB. Kepala Dishubtrans DKI Jakarta Andri Yansyah mengungkapkan, pembukaan U-turn ini dilakukan untuk membuka akses pengunjung semakin mudah menuju Pasar Blok B, F dan A.

"Akses U-turn itu akan dibuka sampai jam 12.00 WIB. Nah saat jam 12.00, akses sudah ditutup kembali," kata Andri Yansyah, Minggu (28/5/2016). Mantan Camat Jatinegara itu menjelaskan, pembukaan pada pagi hari karena arus lalu lintas di Pasar Tanah Abang belum terlalu padat.

"Jadi kita uji coba selama sepekan. Nanti kita evaluasi efektivitasnya. Dari hasil evaluasi dapat bisa kita putuskan dilanjutkan atau tidak," ujarnya.

Seperti diketahui, para pedagang di Blok A, B dan F mengeluhkan sepinya pengunjung sejak tiga akses terdekat ditutup. Sehingga, para pengunjung dari arah Karet harus berputar ke Bok G dan melalui Stasiun Tanah Abang baru bisa masuk Blok B. Dan pengunjung dari arah Cideng harus berputar di kolong flyover Karet.

Karena untuk menuju lokasi yang sudah di depan mata, para pengunjung harus menempuh jalur macet hingga satu jam lebih, maka mereka pun menjadi enggan masuk ke Blok B.

Dengan adanyanya uji coba pembukaan akses jalan putar balik (U-turn) di depan Pasar Blok B sehingga pengunjung bisa cepat mengakses masuk. Uji coba akan dilaksanakan mulai Senin 30 Mei 2016 dengan memasang portal yang akan dibuka mulai pukul 06.00 WIB sampai pukul 12.00 WIB.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7817 seconds (0.1#10.140)