JPO Tol BSD Roboh Ditabrak Truk Trailer Pengangkut Crane
A
A
A
JAKARTA - Sebuah Jembatan Penyebrangan Orang (JPO) roboh setelah ditabrak truk trailer pengangkut crane di Tol BSD, KM8, Kota Tangerang Selatan, Banten, sekira pukul 23.15 Wib.
Berdasarkan informasi yang terhimpun, truk melintas dari arah BSD. Saat berada di dekat pintu keluar tol Pondok Aren, truk yang membawa muatan crane itu langsung menghantam JPO yang berada di atasnya.
Akibat robohnya JPO, arus lalu lintas dari kedua arah menjadi tersendat. Sejumlah pengendara tampak menepikan mobilnya di KM8, rest area Tol BSD. Namun demikian, tol masih bisa dilalui.
Hingga kini, petugas di lapangan masih terus melakukan penanganan akibat robohnya JPO ini. Untuk sementara, masih belum ada petugas di lapangan yang bisa dikonfirmasi.
Berdasarkan informasi yang terhimpun, truk melintas dari arah BSD. Saat berada di dekat pintu keluar tol Pondok Aren, truk yang membawa muatan crane itu langsung menghantam JPO yang berada di atasnya.
Akibat robohnya JPO, arus lalu lintas dari kedua arah menjadi tersendat. Sejumlah pengendara tampak menepikan mobilnya di KM8, rest area Tol BSD. Namun demikian, tol masih bisa dilalui.
Hingga kini, petugas di lapangan masih terus melakukan penanganan akibat robohnya JPO ini. Untuk sementara, masih belum ada petugas di lapangan yang bisa dikonfirmasi.
(san)