Antisipasi Kericuhan, Kapolda Jabar Tempel Bobotoh

Minggu, 03 April 2016 - 18:10 WIB
Antisipasi Kericuhan,...
Antisipasi Kericuhan, Kapolda Jabar Tempel Bobotoh
A A A
JAKARTA - Kapolda Jawa Barat Inspektur Jenderal (Irjen) Jodie Rooseto mengaku, akan terus mengawal rubuan suporter Persib Bandung agar terhindar dari keributan. Khususnya dari serangan suporter lainnya yang mungkin akan melakukan penyerangan terhadap bobotoh.

"Saya mau menyatu dengan petugas pengamanan yang mengawal 600 mobil. Tiap mobil akan ada petugas. Total sekitar 2.400. Tadi mengantar lancar, kembali pun akan kami kawal," kata Jodie di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Minggu (3/5/2016).

Untuk model pengawalan suporter bobotoh kembali ke Bandung itu seperti apa, Jodie masih menunggu petunjuk dahulu dari Kapolda Metro Jaya. Pasalnya, dia menginginkan agar kembalinya suporter Persib itu berjalan secara bersama-sama dan serentak.

Dia pun meminta agar bobotoh tak terpancing bila ada aksi provokasi. Dia juga sudah melakukan pemeriksaan pada ribuan suporter Persib untuk mendeteksi adanya pembawaan senjata tajam. Hasilnya pun ditemukan sejumlah sajam yang telah disita polisi. (Baca: Ogah Diperiksa Polisi, Suporter Ini Lompati Pagar GBK)

"Nanti suporter kami kawal ke bus tempat masing-masing sesuai warna saat pulang, Bandung warna putih, Ciamis warna biru. Kami sudah sita sajam tadi, lalu kami peringatkan. Karena anak-anak tadi mungkin khilaf atau lalai, tak banyak, ada sejumlah benda seperti cat semprot juga," pungkasnya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1111 seconds (0.1#10.140)