Siswa SD Tewas Tabrak Mobil Kasat Narkoba Polres Bogor

Rabu, 30 Maret 2016 - 20:37 WIB
Siswa SD Tewas Tabrak...
Siswa SD Tewas Tabrak Mobil Kasat Narkoba Polres Bogor
A A A
BOGOR - Rizki (12) siswa kelas 6 Sekolah Dasar (SD) tewas setelah sepeda motor yang dikendarainya menabrak mobil Toyota Fortuner yang dikemudikan Kasat Narkoba Polres Bogor AKP Yuni Purwanti Kusuma Dewi di Jalan Raya Tegar Beriman, Cibinong, Kabupaten Bogor, tadi sore.

Informasi diperoleh menyebutkan, peristiwa nahas itu terjadi sekitar pukul 15.00 WIB, saat korban yang mengendarai Honda Vario F 3576 FT berboncengan bersama Rahmat dan Junaidi, dua rekannya dari arah Cibinong City Mall (CCM) menuju McDonald, dengan kecepatan tinggi.

"Korban mengendarai sepeda motor bertiga. Semuanya masih di bawah umur. Satu orang meninggal dunia, dua luka-luka. Semua sudah dibawa ke rumah sakit," kata Kasat Lantas Polres Bogor AKP Bramanstyo Priaji, saat dikonfirmasi, Rabu (30/3/2016).

Branstyo mengungkapkan, kecelakaan terjadi saat AKP Yuni baru saja keluar dari Mapolres Bogor dan hendak memutar arah menuju Jalan Raya Bogor-Jakarta mengendarai mobil dengan nopol F1676 EQ. "Jadi posisi mobil ada di jalur cepat dan hendak memutar. Kemudian datang dari arah belakang, motor yang dikendarai tiga orang. Terjadilah kecelakaan. Untuk siapa yang menabrak, kita masih selidiki," ungkapnya.

Motor Honda Vario yang terlibat kecelakaan dengan mobil Toyota Fortuner yang dikendarai AKP Yuni, merupakan seorang siswa SD berusia 12 tahun."Dua rekannya yang dibonceng, yakni Junaedi dan Rahmat, merupakan siswa SMP di Cibinong, Bogor," jelasnya.

Motor yang ditumpangi tiga ABG itu, menurutnya berada di jalur cepat yang seharusnya hanya digunakan khusus kendaraan roda empat. "Tapi karena pengendaranya masih di bawah umur, diduga tidak tahu aturan di kawasan Jalan Tegar Beriman. Karena masih di bawah umur, jadi dipastikan belum punya SIM," ucapnya.

Sementara itu, pihak keluarga korban saat ditemui di rumahnya di Kampung Muara Beres, Kelurahan Sukahati, Cibinong, Kabupaten Bogor tak ada satupun yang memberikan keterangan. Namun demikian, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan, guna mengetahui secara pasti penyebab kecelakaan lalu lintas.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9442 seconds (0.1#10.140)