Ini Kata DPRD DKI Soal Lumpur Tutupi Drainase Ring 1

Jum'at, 04 Maret 2016 - 08:01 WIB
Ini Kata DPRD DKI Soal...
Ini Kata DPRD DKI Soal Lumpur Tutupi Drainase Ring 1
A A A
JAKARTA - DPRD DKI Jakarta menyayangkan sikap Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta lantaran baru mengetahui adanya saluran air yang tersumbat lumpur 80%. Seharusnya, sebelum musim hujan tiba eksekutif difokuskan untuk membersihkan seluruh drainase di DKI Jakarta.

Anggota Komisi D DPRD DKI Jakarta, Prabowo Soenirman mengatakan, apabila sudah merasa kesulitan Pemprov langsung meminta bantuan aparat. Padahal, penyumbatan itu bukan hal yang baru. Artinya, pengawasan dan kontrol Pemprov DKI terhadap saluran sangat lemah.

"Itu ring satu saja 80% tertutup lumpur, apalagi dikampung-kampung. Lebih baik jangan tambah membuat gaduh, periksa seluruh saluran lain," ujarnya di Jakarta, Kamis 3 Maret 2016.

Sementara itu, Humas Perusahaan Listrik Negara (PLN) Disjaya, Bambang Hertadi mengatakan, dari sampel kulit kabel yang ditemukan dalam saluran kawasan ring satu itu belum bisa dipastikan jika itu kabel PLN. Sebab, armor dari sample yang dianalisa tersebut, diamternya 3-5 cm dengan panjangan potongan berkisar 150-180 cm. Sementara, kabel PLN diameternya diatas 10 cm dan panjang kupasan itu 45-75 cm.

"Kabel penampang PLN yang dulu dipakai itu 150 mm, taip sekarang nggak dipakai lagi sudah beberapp tahun yang lalu. Kita pakai 240 mm. Jadi armornya diatas 10 cm. Kita pakai kabel SUTE yang dibikin pabrikan. Pabrikan itu kan dijual kemana-mana, bisa ke gedung-gedung bertingkat untuk sistem kelistrikan mereka," terangnya.

Kendati demikian, Bambang siap memberikan sanksi kepada vendor apabila terbukti vendor PLN yang melakukannya. Dari pemikirannya, apabila vendor yang melakukan berarti vendor tersebut bodoh. Sebab, armo kabel itu ada nilainya.

"Saya enggak tahu pastinya, tapi masa dibuang begitu. Kalau 17 truk itu dijual, nilainya bisa memberangkat orang untuk pergi ibadah haji," paparnyaā€ˇ.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0996 seconds (0.1#10.140)