Lion Air Bantah Awak Kabin Pakai Narkoba
A
A
A
JAKARTA - Penangkapan BNN terhadap pilot dan dua pramugari sebuah maskapai membuat petinggi Lion Air meradang. Pasalnya santer dikabarkan, tiga orang tersebut merupakan awak kabin Lion Air.
"Inikan perorangan, tidak bawa nama maskapai, anak buah saya tidak ada yang kedapatan begitu (gunakan narkoba)," kata Direktur Umum Lion Air Edward Sirait kepada wartawan, Selasa (22/12/2015).
Dalam kesempatan itu, Edward mengelak ada tiga anak buahnya yang kedapatan mengkonsumsi narkoba. "BNN kan tak menyebut maskapai mana yang terlibat, yang pasti saat ini Lion Air aman-aman saja, tidak ada gangguan," tambahnya.
Dia menegaskan, untuk keselamatan penumpang pihaknya mengawasi ketat seluruh kru pesawat.
"Sebelum take off, ataupun dadakan bisa dilakukan tes urine, tes sampling, kami tentunya mengutamakan keselamatan penumpang," tutupnya.
PILIHAN:
Brimob Bersenjata Laras Panjang Kawal Bus Sekolah
Joki 3 in 1 Diperkosa WNA di Lippo Mall Kemang
"Inikan perorangan, tidak bawa nama maskapai, anak buah saya tidak ada yang kedapatan begitu (gunakan narkoba)," kata Direktur Umum Lion Air Edward Sirait kepada wartawan, Selasa (22/12/2015).
Dalam kesempatan itu, Edward mengelak ada tiga anak buahnya yang kedapatan mengkonsumsi narkoba. "BNN kan tak menyebut maskapai mana yang terlibat, yang pasti saat ini Lion Air aman-aman saja, tidak ada gangguan," tambahnya.
Dia menegaskan, untuk keselamatan penumpang pihaknya mengawasi ketat seluruh kru pesawat.
"Sebelum take off, ataupun dadakan bisa dilakukan tes urine, tes sampling, kami tentunya mengutamakan keselamatan penumpang," tutupnya.
PILIHAN:
Brimob Bersenjata Laras Panjang Kawal Bus Sekolah
Joki 3 in 1 Diperkosa WNA di Lippo Mall Kemang
(hyk)