Sepi Penumpang, Bus Bantuan Angkutan Lebaran Masih 'Nganggur'
A
A
A
JAKARTA - Mendekati Idul Fitri, dua terminal besar, Terminal Pulogadung dan Terminal Kampung Rambutan masih sepi pemudik. Lonjakan penumpang diperkirakan akan membludak mulai besok atau H-3.
Kepala Terminal AKAP Pulogadung Simon Ginting mengatakan, situasi di Terminal Pulogadung, saat ini masih tampak sepi dari pemudik. Meskipun sejak H-7 penumpang bus AKAP mengalami kenaikan, namun kenaikan tersebut tidak begitu signifikan.
"Situasi di Pulogadung masih sepi pemudik. Masih belum ada lonjakan yang terlalu signifikan sejak H-7. H-7 Lebaran, tahun 2015 ini dibandingkan tahun 2014 lalu mengalami penurunan. Tahun lalu penumpang mencapai 1.800, tahun ini hanya 1.600 saja," ujarnya saat dihubungi Sindonews, Senin (13/7/2015).
Sejalan dengan Simon, Kepala UPT Terminal Kampung Rambutan Laudin Situmorang menyatakan, di Terminal Kampung Rambutan, situasi para pemudik pun masih tampak sepi. Pihaknya bahkan masih belum meminta bantuan bus-bus luar Terminal Pulogadung untuk mengangkut para pemudik.
"Sejak H-7 memang belum ada lonjakan yang berarti. Kita masih belum minta bantuan bus-bus luar," terangnya.
Laudin menjelaskan, sepinya pemudik diperkirakan terjadi lantaran maraknya para pemudik yang telah pulang ke kampung halamannya sejak H-9. Maka itu, lonjakan penumpang pun terjadi tidak terlalu signifikan.
"Ini bisa saja terjadi karena sejak H-9, para pemudik telah pulang. Rata-rata pemudik dari Sumatera dan dari luar Jawa lainnya. Sedang pemudik dari Jawa, akan memadati Terminal di H-3 sampai H-1," tuturnya.
Kedua Kepala Terminal Bus itu pun menambahkan, arus pemudik di dua terminal tersebut diprediksi akan mencapai puncaknya di H-3 sampai H-1 nanti.
Sampai saat ini, tindak kriminalitas di dua terminal tersebut pun masih belum terdeteksi. Hanya saja, keduanya sama-sama mengimbau agar para pemudik selalu bersikap hati-hati dan waspada untuk menghindari terjadinya tindak kejahatan, seperti pencopetan dan hipnotis.
Kepala Terminal AKAP Pulogadung Simon Ginting mengatakan, situasi di Terminal Pulogadung, saat ini masih tampak sepi dari pemudik. Meskipun sejak H-7 penumpang bus AKAP mengalami kenaikan, namun kenaikan tersebut tidak begitu signifikan.
"Situasi di Pulogadung masih sepi pemudik. Masih belum ada lonjakan yang terlalu signifikan sejak H-7. H-7 Lebaran, tahun 2015 ini dibandingkan tahun 2014 lalu mengalami penurunan. Tahun lalu penumpang mencapai 1.800, tahun ini hanya 1.600 saja," ujarnya saat dihubungi Sindonews, Senin (13/7/2015).
Sejalan dengan Simon, Kepala UPT Terminal Kampung Rambutan Laudin Situmorang menyatakan, di Terminal Kampung Rambutan, situasi para pemudik pun masih tampak sepi. Pihaknya bahkan masih belum meminta bantuan bus-bus luar Terminal Pulogadung untuk mengangkut para pemudik.
"Sejak H-7 memang belum ada lonjakan yang berarti. Kita masih belum minta bantuan bus-bus luar," terangnya.
Laudin menjelaskan, sepinya pemudik diperkirakan terjadi lantaran maraknya para pemudik yang telah pulang ke kampung halamannya sejak H-9. Maka itu, lonjakan penumpang pun terjadi tidak terlalu signifikan.
"Ini bisa saja terjadi karena sejak H-9, para pemudik telah pulang. Rata-rata pemudik dari Sumatera dan dari luar Jawa lainnya. Sedang pemudik dari Jawa, akan memadati Terminal di H-3 sampai H-1," tuturnya.
Kedua Kepala Terminal Bus itu pun menambahkan, arus pemudik di dua terminal tersebut diprediksi akan mencapai puncaknya di H-3 sampai H-1 nanti.
Sampai saat ini, tindak kriminalitas di dua terminal tersebut pun masih belum terdeteksi. Hanya saja, keduanya sama-sama mengimbau agar para pemudik selalu bersikap hati-hati dan waspada untuk menghindari terjadinya tindak kejahatan, seperti pencopetan dan hipnotis.
(ysw)