Polsek Senen Buka Penitipan Motor untuk Pemudik

Jum'at, 10 Juli 2015 - 07:40 WIB
Polsek Senen Buka Penitipan...
Polsek Senen Buka Penitipan Motor untuk Pemudik
A A A
JAKARTA - Polsek Senen Jakarta Pusat menyediakan tempat penitipan kendaraan bermotor bagi warga Jakarta yang hendak mudik. Letak Kantor Polsek Senen yang tidka terlalu jauh dari Stasiun dan Terminal Senen diharapkan menjadi tempat pilihan bagi masyarakat yang ingin menitipkan kendaraan bermotor mereka.

"Bagi warga yang ingin menitipkan kendaraannya silakan saja, asal jangan menitipkan kendaraan curian saja. Penitipan ini dilakukan tanpa dipungut biaya," ujar Kapolsek Senen Kompol Kasmono kepada wartawan, Kamis 9 Juli 2015 kemarin.

Kasmono menambahkan, mengingat lahan parkir di Polsek Senen terbatas, mungkin hanya dapat menerima kenderaan roda dua saja untuk dititipkan. "Dikunci atau dirantai bannya,biar si pemudik nyaman meninggalkan kendaraannya," tambahnya.

Kasmono melanjutkan, penitipan kendaraan roda dua di Polsek Senen ini bukan hanya dilakukan pada saat menjelang mudik seperti ini, namun dilakukan setiap harinya.

"Bukan Lebaran aja kok, dari Sabtu sampai Minggu, juga sering orang nitip motor disini sering, Senin pagi-pagi diambil," tutupnya.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0210 seconds (0.1#10.140)