24 Kali Beraksi, Copet Kelompok Pulogadung Babak Belur Dihajar Massa
A
A
A
JAKARTA - Tiga orang copet di atas bus kota yang tergabung dalam komplotan Pulogadung berhasil diamankan setelah sebelumnya babak belur dihajar massa lantaran melarikan diri dari petugas.
Kasatreskrim Polres Jakarta Pusat AKBP Siswo Yuwono mengatakan, kejadian tersebut berawal saat anggotanya sedang berpatroli di daerah Galur, Senen, Jakpus pada Minggu 28 Juni 2015 malam. Petugas melihat ada tiga orang pria mencurigakan di atas bus Mayasari dari arah Pulogadung yang berusaha mengambil dompet milik korbannya.
"Setelah berhasil mengambil dompet tiga orang tersebut langsung turun dari bus. Melihat ada anggota kita yang mengejar, mereka pun melarikan diri ke Jalan Tanah Tinggi," ujar Siswo kepada wartawan, Selasa (30/6/2015).
Nahas, upaya melarikan diri ketiga copet itu memancing kecurigaan warga, benar saja saat ada warga berteriak copet, serempak warga lainnya mengepung dan mengahadiahkan bogem mentah kepada tiga copet tersebut.
"Dari keterangan para pelaku mereka sudah 24 kali beraksi dan tidak segan-segan melukai korbannya jika ketahuan saat menjalankan aksinya," tambahnya.
Tiga bandit yang diamankan diketahui berinisial Zul alias Black (43) Sum alias Butong (54) dan Jon alias Galang (29). Dari tangan mereka petugas menyita dompet berisi uang Rp478 ribu berikut ATM, kartu identitas, dan surat penting milik korban.
PILIHAN:
Pembunuh Citra Tertangkap di Jawa Tengah
Sebelum Terbakar, Komnas PA Sempat Dapat Teror
Diduga Sabotase, Kebakaran Komnas PA Akan Diselidiki
Kasatreskrim Polres Jakarta Pusat AKBP Siswo Yuwono mengatakan, kejadian tersebut berawal saat anggotanya sedang berpatroli di daerah Galur, Senen, Jakpus pada Minggu 28 Juni 2015 malam. Petugas melihat ada tiga orang pria mencurigakan di atas bus Mayasari dari arah Pulogadung yang berusaha mengambil dompet milik korbannya.
"Setelah berhasil mengambil dompet tiga orang tersebut langsung turun dari bus. Melihat ada anggota kita yang mengejar, mereka pun melarikan diri ke Jalan Tanah Tinggi," ujar Siswo kepada wartawan, Selasa (30/6/2015).
Nahas, upaya melarikan diri ketiga copet itu memancing kecurigaan warga, benar saja saat ada warga berteriak copet, serempak warga lainnya mengepung dan mengahadiahkan bogem mentah kepada tiga copet tersebut.
"Dari keterangan para pelaku mereka sudah 24 kali beraksi dan tidak segan-segan melukai korbannya jika ketahuan saat menjalankan aksinya," tambahnya.
Tiga bandit yang diamankan diketahui berinisial Zul alias Black (43) Sum alias Butong (54) dan Jon alias Galang (29). Dari tangan mereka petugas menyita dompet berisi uang Rp478 ribu berikut ATM, kartu identitas, dan surat penting milik korban.
PILIHAN:
Pembunuh Citra Tertangkap di Jawa Tengah
Sebelum Terbakar, Komnas PA Sempat Dapat Teror
Diduga Sabotase, Kebakaran Komnas PA Akan Diselidiki
(ysw)