Belum Tuntas, Sodetan Kali Ciliwung Butuh Dukungan Masyarakat
A
A
A
JAKARTA - Pembangunan ujung sodetan kali Ciliwung ke Kanal Banjir Timur (KBT), masih membutuhkan dukungan warga yang tinggal di Bidara Cina, Jatinegara, Jakarta Timur. Sampai saat ini, warga masih meminta kejelasan terkait harga tanah dan kepastian kemana mereka akan dipindahkan.
Kepala Balai Besar Wilayah Sungai Ciliwung-Cisadane (BBWSCC) T Iskandar mengaku, laporan dari Wali Kota Jakarta Timur sudah melakukan sosialisasi sebanyak tujuh kali ke warga. Pemkot Jaktim juga berharap Badan Pertahanan Negara (BPN) dapat meninjau legalitas sertifikat masyarakat untuk dapat diganti menjadi sejumlah uang.
"Hitungan sementara 299 peta bidang yang harus dibebaskan. Tapi kami akan lakukan pengukuran terus dan harapannya semoga warga mendukung. Luasnya sekitar 1,1 hektare," kata Iskandar di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Jumat (5/6/2015).
Dari luas 1,1 hektare itu terdapat sekira 290-an kartu keluarga (KK). Iskandar juga memastikan, tidak ada penolakan namun warga mengharapkan ada informasi yang jelas.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan pengerjaan sodetan kali ciliwung ke KBT. Saat itu, Jokowi didampingi oleh Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), dan Menteri Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (PU-Pera) Basuki Hadimuljono.
"Dengan mengucapkan Bismillah pengeboran terowongan sodetan kali Ciliwung ke Kanal Banjir Timur (KBT) dikerjakan dan diteruskan," kata Jokowi di Jakarta Timur, Rabu 18 Februari 2015 lalu.
Baca:
Jokowi Resmikan Pengerjaan Sodetan Kali Ciliwung
Jokowi Minta Proyek Sodetan Kali Ciliwung Dikebut
Kepala Balai Besar Wilayah Sungai Ciliwung-Cisadane (BBWSCC) T Iskandar mengaku, laporan dari Wali Kota Jakarta Timur sudah melakukan sosialisasi sebanyak tujuh kali ke warga. Pemkot Jaktim juga berharap Badan Pertahanan Negara (BPN) dapat meninjau legalitas sertifikat masyarakat untuk dapat diganti menjadi sejumlah uang.
"Hitungan sementara 299 peta bidang yang harus dibebaskan. Tapi kami akan lakukan pengukuran terus dan harapannya semoga warga mendukung. Luasnya sekitar 1,1 hektare," kata Iskandar di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Jumat (5/6/2015).
Dari luas 1,1 hektare itu terdapat sekira 290-an kartu keluarga (KK). Iskandar juga memastikan, tidak ada penolakan namun warga mengharapkan ada informasi yang jelas.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan pengerjaan sodetan kali ciliwung ke KBT. Saat itu, Jokowi didampingi oleh Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), dan Menteri Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (PU-Pera) Basuki Hadimuljono.
"Dengan mengucapkan Bismillah pengeboran terowongan sodetan kali Ciliwung ke Kanal Banjir Timur (KBT) dikerjakan dan diteruskan," kata Jokowi di Jakarta Timur, Rabu 18 Februari 2015 lalu.
Baca:
Jokowi Resmikan Pengerjaan Sodetan Kali Ciliwung
Jokowi Minta Proyek Sodetan Kali Ciliwung Dikebut
(mhd)