3 Pejabat DKI Terindikasi Gunakan Narkoba

Rabu, 20 Mei 2015 - 15:23 WIB
3 Pejabat DKI Terindikasi...
3 Pejabat DKI Terindikasi Gunakan Narkoba
A A A
JAKARTA - Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) DKI Jakarta melaporkan hasil tes urine pada 600-an lebih PNS di lingkungan Pemprov DKI. Dalam laporan tersebut terungkap, ada tiga pejabat eselon yang terindikasi gunakan narkoba.

Dari 600 PNS yang dites urine, baru 373 orang yang hasilnya sudah diketahui. Dari jumlah itu, ditemukan sebanyak tiga pejabat eselon IV yang terindikasi mengonsumsi narkoba golongan II dan III.

"Golongan ini biasanya digunakan untuk pengobatan. Mungkin saja dia (tiga orang tersebut) sedang mengkonsumsi obat hipertiroid," kata Kabid Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat BNNP DKI Jakarta, Sapari di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Rabu (20/5/2015).

Meski begitu, kata dia, hasil ini masih perlu pendalaman dan tidak bisa langsung diklaim sebagai pengguna narkoba atau tidak. (Baca: Tes Urine, BNNP DKI Khususkan Eselon III dan IV)

"Sedang didalami oleh tim assesment kami. Harapan kami sih mudah-mudahan tidak ada. Karena kalau untuk pengobatan kan tidak masalah," katanya.

Tetapi, menurut dia, semua itu harus berdasarkan resep dari dokter. "Akan kami dalami, apakah konsumsinya sesuai resep dokter apa tidak. Kalau sesuai resep dokter, tidak masalah. Seperti untuk keperluan konsumsi obat hipertiroid," pungkasnya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0832 seconds (0.1#10.140)