Jalanan Jakarta Selatan Dikepung Banjir, Lalu Lintas Nyaris Lumpuh

Kamis, 06 Oktober 2022 - 19:08 WIB
loading...
Jalanan Jakarta Selatan Dikepung Banjir, Lalu Lintas Nyaris Lumpuh
Banjir menerjang Jalan Karang Tengah, Lebak Bulus, Kamis (6/10/2022). Akibatnya pengendara susah melintas. Foto: MPI/Isra Triansyah
A A A
JAKARTA - Sejumlah ruas jalan di Jakarta Selatan tergenang banjir akibat hujan deras Kamis (6/10/2022). Dampaknya, arus lalu lintas macet parah dan nyaris lumpuh.

Berdasarkan pantauan SINDOnews, Jalan Benda Bawah dekat TPU Jeruk Purut, banjir menggenangi jalanan hingga sebetis orang dewasa. Alhasil, kendaraan nyaris tak bisa melintasi.

Banjir juga menggenangi Jalan Kemang Selatan XII, Jalan Kemang VIII, dekat TPU Kober, Jalan Kemang Raya, tepat di sekitar Kem Chicks.



Lalu, genangan di Jalan Prapanca 5 dekat Kantor Kelurahan Pulo hingga ke Jalan Bank I, II, dan III. Banjir juga menggenangi kawasan Jalan Kemang Utara IX kawasan Pasar Buncit dan Jalan Duren Bangka, Mampang, Jakarta Selatan.

Jalanan Jakarta Selatan Dikepung Banjir, Lalu Lintas Nyaris Lumpuh


Demikian juga di Jalan Kapten Tendean, Jalan TB Simatupang, dekat Gedung JDC TB Simatupang, Jalan TB Simatupang depan Cilandak Town Squere, dan Jalan RS Fatmawati sekitar RS Fatmawati. Akibatnya, kendaran di jalur-jalur utama mengalami kemacetan parah.



Kemacetan parah terpantau di kawasan Mampang Prapatan, Kemang Raya, Pangeran Antasari, TB Simatupang, dan Warung Jati Barat, dan RS Fatmawati Raya. Bahkan, sejumlah kendaraan roda duaterpaksa memasuki jalan tol, seperti di Tol JORR dari arah Pondok Indah menuju Tanjung Barat.

Jalanan Jakarta Selatan Dikepung Banjir, Lalu Lintas Nyaris Lumpuh


Banjir juga menerjang Jalan Karang Tengah, Lebak Bulus. Akibatnya sejumlah pengendara terpaksa mendorong sepeda motornya agar bisa melintas banjir.
(thm)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1715 seconds (0.1#10.140)