Viral Keributan Penumpang dan Petugas di Stasiun Senen, KAI: Belum Vaksin Booster

Kamis, 06 Oktober 2022 - 18:46 WIB
loading...
Viral Keributan Penumpang dan Petugas di Stasiun Senen, KAI: Belum Vaksin Booster
Viral video memperlihatkan calon penumpang sedang beradu argumen dengan petugas di Stasiun Senen, Jakarta Pusat. Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Viral video tersebar di media sosial memperlihatkan calon penumpang sedang beradu argumen dengan petugas di Stasiun Senen Jakarta Pusat. Belakangan terungkap adu argumen disebabkan lantaran penumpang tidak bisa menunjukkan sertifikat vaksin booster.

Kepala Humas PT. KAI Daop 1 Jakarta, Eva Chairunissa mengatakan peristiwa tersebut terjadi pada Selasa (4/10) silam. Calon penumpang saat itu ingin melakukan perjalanan menggunakan kereta api Jayakarta dengan tujuan Surabaya.

”Saat melalui proses pemeriksaan berdasarkan sistem terdata bahwa yang bersangkutan belum melakukan vaksin ketiga atau booster,” kata Eva, Kamis (6/10/2022).

Calon penumpang, kata dia, juga tidak dapat menunjukan surat keterangan dari rumah sakit apabila memang tidak dapat menjalani vaksin booster. Oleh sebabnya penumpang tanpa vaksin lengkap langsung terdeteksi saat hendak melakukan perjalanan.

”Saat ini sistem pemeriksaan tiket sudah terintegrasi dengan aplikasi peduli lindungi, sehingga calon pengguna yang terdata belum melakukan vaksin sesuai ketentuan tidak akan diizinkan untuk melakukan perjalanan KA dan akan diarahkan untuk melakukan proses pembatalan tiket,” jelasnya.



Eva mengimbau agar masyarakat membaca dan memperhatikan kembali aturan perjalanaan yang ada sebelum membeli tiket. Hal ini juga sesuai dengan ketentuan yang diterapkan sejak 30 Agustus 2022 sesuai surat edaran SE Satgas Covid-19 nomor 24 Tahun 2022.

”KAI Daop 1 Jakarta menegaskan bahwa kelengkapan data vaksin merupakan salah satu persyaratan utama yang wajib dipenuhi oleh calon pengguna jasa. Petugas akan melakukan pemeriksaan tiket sebelum calon pengguna naik KA,” tuturnya.
(ams)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1651 seconds (0.1#10.140)