Hari Ini, Giliran Tenaga Kesehatan Diberi Perpanjangan SIM Gratis

Jum'at, 03 Juli 2020 - 11:13 WIB
loading...
Hari Ini, Giliran Tenaga...
Pare pemohon SIM. Foto/Ilustrasi/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Sebanyak 214 tenaga kesehatan di Rumah Sakit Darurat (RSD) Covid-19 Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta, melaksanakan perpanjangan Surat Izin Mengemudi (SIM) gratis yang dilaksanakan oleh Ditlantas Polda Metro Jaya . Sebelumnya, penggali makam korban Covid di Pondok Rangon, Jakarta Timur, diberi SIM gratis.

"Ada 214 yang terdaftar dan kita sudah siapkan semuanya," kata Direktur Lalulintas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo di Jakarta, Jumat (3/7/2020). ( )

Dia menegaskan, seluruh pembiayaan perpanjagan SIM akan dibayarkan oleh salah satu bank BUMN yang sudah bekerja sama dengan Ditlantas Polda Metro Jaya. ( )

Layanan itu berlangsung pada hari ini di area parkir Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat dan ini dikhususkan untuk tenaga kesehatan Covid-19. "Mekanismenya dengan ujian SIM yang langsung diselenggarakan," tegasnya.

Lebih jauh Sambodo mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi dari Polri kepada tenaga kesehatan yang sudah berjuang untuk Covid-19. Dia menegaskan, proses pelayanan SIM itu tetap mengedepankan protokol kesehatan.

"Pelaksanaan perpanjangan SIM bagi para tenaga kesehatan dan relawan Covid-19 ini dilaksanakan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan seperti penggunaan masker, menjaga jarak, sterilisasi dengan cairan hand sanitizer dan penyemprotan cairan antiseptik," pungkas Sambodo. ( )
(mhd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2443 seconds (0.1#10.140)