Acungkan Jempol, Anies Baswedan Penuhi Panggilan KPK Sendirian

Rabu, 07 September 2022 - 10:02 WIB
loading...
Acungkan Jempol, Anies...
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan penuhi panggilan KPK di Jakarta Selatan, Rabu (7/9/2022). Foto: MPI/Arie Dwi Satrio
A A A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memenuhi panggilan Komisi Pemberantasan Korupsi ( KPK ), Rabu (7/9/2022). Anies dipanggil KPKuntuk dimintai klarifikasi terkait proses perencanaan ajang balap mobil listrik Formula E yang digelar di Ancol, Jakarta Utara, Sabtu 4 Juni 2022.

Pantauan MNC Portal Indonesia, Anies datang memenuhi panggilan KPK sekitar pukul 09.27 WIB. Anies datang dengan percaya diri (pede). Ia terlihat turun dari mobil seorang diri tanpa pengawalan saat memasuki Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan.

Anies mengenakan baju dinas Pemprov DKI Jakarta saat memenuhi panggilan KPK. Ia juga tampak membawa map berwarna biru. Sayangnya, Anies enggan berkomentar banyak ihwal pemanggilannya hari ini.

"Nanti ya, nanti kalau sudah selesai," singkat Anies di lobby Gedung Merah Putih KPK, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Rabu (7/9/2022).

Sebelumnya, Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Alexander Marwata mengatakan, pihaknya bakal memeriksa Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan terkait proses perencanaan Formula E. Meski demikian, dia enggan membeberkan pertanyaan yang akan diajukan kepada Anies.

"Waduh, daftar pertanyaannya kan saya enggak ngerti. Tapi kan lebih kurangnya terkait proses perencanaan kan begitu," kata Alex sapaan karib Alexander Marwata saat dikonfirmasi, Rabu (7/9/2022).

Meski demikian, dia menjelaskan, kemungkinan pertanyaanya sekitar awal mula perencanaan balapan mobils listrik Formula E di Ancol.

"Jadi awalnya seperti apa sih misalnya. Tawaran dari mana, kemudian direncanakan, kemudian penganggarannya, kemudian pelaksanaannya sampai dengan pertanggungjawabannya," tuturnya.



Alex menjelaskan, tim penyelidik ingin mengetahui lebih detail bagaimana proses perencanaan hingga pelaksanaan Formula E yang telah dilangsungkan pada Sabtu 4 Juni 2022 di Ancol, Jakarta Utara. Untuk diketahui, ajang balap Formula E telah berhasil digelar pada 4 Juni 2022 di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC).

"Nah kan itu sudah terlaksana nih, yang pertama kan seperti itu, kita pingin tahu juga bagaimana pelaksanaannya. Apakah kemarin mendapatkan keuntungan?" ungkap Alex.

"Karena kalau tujuannya bisnis pasti kan pertimbangannya ini nanti mendapatkan keuntungan, banyak wisatawan yang datang menginap, menumbuhkan ekonomi, kan seperti itu yang perlu kita klarifikasi. Bagaimana penganggarannya?" sambungnya.

Diketahui sebelumnya, Anies menyatakan, bakal memenuhi panggilan KPK untuk memberikan keterangan terkait dengan penyelenggaraan Formula E di Jakarta.

"InsyaAllah saya akan datang dan akan membantu untuk bisa membuat semuanya menjadi jelas," ujar Anies di Jakarta, Senin, 5 September 2022.

Sekadar informasi, KPK saat ini memang sedang menyelidiki potensi dugaan korupsi terkait penyelenggaraan ajang balap Formula E di Jakarta. Penyelidikan itu dilakukan setelah KPK menerima laporan atau aduan dari masyarakat.

KPK masih mengumpulkan data dan informasi tambahan soal penyelenggaraan Formula E tersebut. Tak hanya itu, KPK juga telah dan akan kembali mengklarifikasi sejumlah pihak ihwal penyelenggaraan Formula E.
(mhd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1172 seconds (0.1#10.140)