Terekam CCTV, komplotan pembius TKI ditangkap

Kamis, 27 Februari 2014 - 11:30 WIB
Terekam CCTV, komplotan pembius TKI ditangkap
Terekam CCTV, komplotan pembius TKI ditangkap
A A A
Sindonews.com - Empat pelaku pembius TKI yang biasa beraksi di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, ditangkap. Aksi mereka terekam kamera CCTV yang terpasang di bandara tersebut.

Korban terakhir kawanan ini adalah Iwan Haryanto TKI asal Kampung Bongas RT 1/3, Desa Bongas, Kecamatan Cililin, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Kasat Reskrim Polres Bandara Soekarno-Hatta, Kompol Dhany Aryanda mengatakan, para pelaku mengaku sudah melakukan aksinya lima kali.

Menurut Dhany, modus pelaku dengan menawarkan para korbannya untuk kembali ke asal kampung bersama-sama.

"Mereka mengaku juga sebagai TKI untuk pulang ke arah yang sama. Pelaku mengaku dijemput keluarganya," terangnya di Mapolsek Bandara Soetta, Kamis (27/2/2014).

Dua otak pelaku dalam komplotan tersebut diketahui berinisial RN asal Bekasi Timur dan TSR asal Pemalang. Keduanya bertugas mendekati korban dan mengaku satu daerah dengan korban.

Mobil pun sudah disediakan dengan disopiri tersangka berinisial AT. Sedangkan AM pelaku keempat mengaku keluarga kedua otak pelaku.

Selanjutnya, korban diberi minuman yang telah dicampur obat bius. Kemudian para pelaku menguras isi ATM korban tersebut. Korban yang tidak sadar kemudian dibuang di wilayah Daan Mogot Tangerang tak jauh dari Polres Metro Tangerang.

"Mendapat informasi tersebut, kami melakukan penyelidikan. Dan diketahui informasi bahwa dugaan mengarah ke pelaku. Dua pelaku memang kerap terekam berada di Terminal 2F," terangnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5906 seconds (0.1#10.140)