Anies Baswedan di Hadapan Ribuan Jakmania: Doakan agar Bisa Istikamah

Sabtu, 07 Mei 2022 - 20:51 WIB
loading...
Anies Baswedan di Hadapan Ribuan Jakmania: Doakan agar Bisa Istikamah
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menghadiri Trofeo Silaturahmi Jakarta, Sabtu (7/5/2022). Foto/Bachtiar Rojab
A A A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menghadiri Trofeo Silaturahmi Jakarta, Sabtu (7/5/2022). Dalam acara yang digelar di Jakarta International Stadium (JIS) Jakarta Utara itu, Anies menyampaikan terima kasihnya karena telah disambut dengan meriah oleh Jakmania .

Sehingga, Anies menilai acara itu menjadi lebih dalam dan bermakna karena bertepatan dengan hari ulang tahunnya. Terlebih, pertandingan tersebut adalah sejarah bagi kesebelasan tim Persija serta suporter Jakmania.

"Ini menjadi bersejarah karena akhirnya untuk pertama kalinya Persija bermain di JIS dan ini hari pertamanya Jak yang selama bertahun-tahun bersabar, akhirnya hari ini bisa duduk di kursi penonton bisa menonton tuan rumah," ujar Anies di hadapan ribuan suporter Jakmania, Sabtu (7/5/2022).





Lebih lanjut Anies menuturkan, dengan bermainnya tuan rumah Persija di kandangnya sendiri, hal itu menjadi momen penantian baginya, juga beserta ribuan bahkan jutaan suporter Jakmania yang rindu bermain di Jakarta. "Ini adalah hari yang kita tunggu-tunggu sudah lama penantiannya. Tapi, semua ingat setiap janji adalah hutang, setiap hutang harus dilunasi dan hari ini, janji itu dibayar lunas untuk semua warga Jakarta," jelasnya.

Anies pun mengaku terharu. “Terima kasih untuk semuanya. Doakan agar bisa amanah menjalankan amanat ini, doakan agar bisa istikamah, doakan dimudahkan untuk segala urusannya, dan doakan semua janjinya bisa tunai di tempat ini," pungkasnya.
(rca)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1677 seconds (0.1#10.140)