Pemprov ingin pindahkan RPH ke luar Jakarta

Kamis, 18 Juli 2013 - 13:11 WIB
Pemprov ingin pindahkan RPH ke luar Jakarta
Pemprov ingin pindahkan RPH ke luar Jakarta
A A A
Sindonews.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengatakan pihaknya akan melakukan pemindahan Rumah Pemotongan Hewan (RPH) ke luar kota.

"Sebenarnya pak gubernur mau potong potong hewan jangan di Jakarta lagi. Maunya dipindah ke Bekasi, Bogor, atau Tangerang," katanya di Balai Kota DKI, Kamis (18/7/2013).

Ahok menjelaskan ini sesuai dengan pertumbuhan Jakarta kedepan. Kota kota diluar bersih dan pengolahan limbahnya baik, salah satunya karena RPH mereka ada di luar kota.

Mantan Bupati Belitung ini mencontohkan, banyak pedagang yang membuang sampah atau limbahnya ke di lokasi pasar.

"Kita lihat Pasar Minggu. Sampah berton-ton numpuk tiap hari. Dari sayuran, kulit buah sampe sisa potongan hewan dan ikan," katanya.

Limbah sisa pemotongan hewan, kata dia seperti darah, kotoran, bulu dan tulang belulang termasuk limbah dan sampah berbahaya.

Bila tidak dikelola dengan baik akan menjadi perantara tumbuhnya berbagai bakteri dan virus berbahaya bagi manusia.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3755 seconds (0.1#10.140)