Sahabat Ganjar Lepas 1.500 Peserta Mudik Gratis di TMII

Rabu, 27 April 2022 - 13:30 WIB
loading...
Sahabat Ganjar Lepas...
Sahabat Ganjar memberangkatkan 1.500 perantau yang berasal dari Jawa Tengah dan Jawa Timur untuk mudik ke kampung halamannya. Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Sahabat Ganjar memberangkatkan 1.500 perantau yang berasal dari Jawa Tengah dan Jawa Timur untuk mudik ke kampung halamannya. Kegiatan spesial bulan Ramadhan bertajuk "Mudik Gratis Bareng Sahabat Ganjar" ini berlangsung di Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta Timur pada Rabu (27/4/2022).

Sejak pagi, peserta membanjiri kawasan Masjid At Tin di kawasan TMII. Para peserta sudah mulai melakukan registrasi ulang pada pukul 7 pagi dan mendapatkan souvenir dari Sahabat Ganjar.

Ketua Umum Sahabat Ganjar, Gus Nahib mengungkapkan, sebanyak 30 armada dikerahkan untuk mengantarkan para perantau ke kampung halamannya.

"Alhamdulilah, kita bisa membantu para ojek online, pedagang kaki lima, buruh kasar, pedagang jamu, asisten rumah tangga, pegawai warteg dan office boy untuk bertemu dengan keluarganya pada hari lebaran mendatang," kata Gus Nahib saat ditemui di TMII, Rabu (27/4/2022).

Mudik Gratis ini, merupakan yang pertama dilakukan oleh Sahabat Ganjar yang selama ini aktif melakukan kegiatan sosisal di berbagai wilayah. Gus Nahib mengungkapkan rasa syukurnya karena kegiatan mudik gratis ini terselenggara dengan sangat lancar.

Menurutnya, ketika bisa membantu kepada sesama adalah hal yang sangat luar biasa. Terlebih, bulan puasa ini adalah bulan yang baik, jadi segala bentuk kebaikan pahalanya pasti dilipatgandakan oleh Allah SWT.

"Sudah dua tahun belakangan ini, kita dianjurkan pemerintah supaya merayakan Idul Fitri di rumah untuk menekan penyebaran Covid. Maka dari itu, dengan segala syarat dan prokes yang ketat, pada 2022 ini pemerintah memperbolehkan para perantau untuk mudik ke kampung halamannya," ungkap Gus Nahib.

Sebelum pemberangkatan mudik gratis Sahabat Ganjar, para peserta mudik seperti ojek online, pedagang jamu, buruh kasar, dan pedagang kaki lima melakukan deklarasi dukungan terhadap Ganjar Pranowo melalui Sahabat Ganjar.

Selanjutnya rombongan mudik diberangkatkan pada pukul 10.00 WIB. Pelepasan secara resmi dilakukan Dewan Pembina Sahabat Ganjar, Gus Khayat dan Ketua Umum Sahabat Ganjar, Gus Nahib. Pelepasan pemudik dilakukan secara simbolis dengan mengibaskan bendera Sahabat Ganjar.

Rute yang dilalui dalam kegiatan kali ini meliputi kawasan Yogyakarta, Purworejo, Semarang, Kudus, Pati, Wonosobo, Kebumen, Wangon, Banjarnegara, Lamongan, Surabaya, Rembang dan Gombong.

"Dipilihnya daerah-daerah tersebut karena mayoritas perantau yang berada di DKI Jakarta berasal dari daerah-daerah Jawa Tengah dan Jawa Timur," ucapnya.
(hab)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1613 seconds (0.1#10.140)